Galendo, Si Manis Gurih Makanan Khas Ciamis yang Wajib Dicicipi

- 11 Juni 2021, 09:39 WIB
Makanan khas Ciamis, Galendo sebelum dipacking.
Makanan khas Ciamis, Galendo sebelum dipacking. /kabar-priangan.com/Helma A/

KABAR PRIANGAN – Bekas pabrik Gwan Hien yang terletak di Jl. Ahmad Yani, Kelurahan Kertasari Kabupaten Ciamis ini menjadi salah satu saksi Kabupaten Ciamis.

Pada dulu kala pabrik Gwan Hien pernah menjadi produsen minyak kelapa yang cukup besar.

Dari ampas yang dihasilkan dari pembuatan minyak kelapa inilah galendo dibuat dan dijadikan penganan dan akhirnya galendo menjadi salah satu makanan khas Jawa Barat, khususnya Kabupaten Ciamis.

Baca Juga: Asmara Zodiak 11 Juni 2021: Cancer Terbukalah Kepadanya, Taurus Jangan Lemah di Depan Dia

Bagaimana galendo dihasilkan? Galendo diproduksi dengan cara merebus santan kelapa di atas wajan besar hingga mendidih sampai airnya menguap habis dan tersisa berupa serbuk kecoklatan.

Makanan yang Manis dan Gurih ini biasanya diproses dengan memakan waktu berjam-jam. Tergantung banyaknya santan yang dimasak.

Serbuk kecoklatan yang tersisa kemudian di-press untuk memisahkan minyak dengan ampasnya.

Baca Juga: Menjelang H-1 Lamaran, Rizky Billar: Mohon Doanya Ya Teman

Minyak yang dihasilkan ini yang disebut minyak kelapa (keletik), sedangkan ampasnya disebut galendo.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x