Intip Resep Jamur Crispy ala Devina Hermawan yang Gurih dan Renyah, Cocok untuk Cemilan Akhir Pekan

26 November 2022, 09:02 WIB
Resep jamur crispy ala Chef Devina Hermawan untuk cemilan di akhir pekan.* /YouTube Devina Hermawan/

KABAR PRIANGAN - Berikut ini resep dan cara membuat Jamur Crispy ala Chef Devina Hermawan untuk cemilan akhir pekan.

Jamur Crispy ini merupakan makanan olahan jamur yang disukai semua kalangan.

Bahkan tidak sedikit orang yang menjual Jamur Crispy di pinggir jalan di berbagai daerah.

Baca Juga: Wajib Dicoba! Ini 3 Tempat Wisata Kuliner Bubur Ayam Legend di Tasikmalaya yang Paling Hits dan Populer

Cara membuat Jamur Crispy pun terbilang tak sulit, bahkan tak butuh waktu lama.

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Jamur Crispy juga bisa kamu dapatkan di pasaran dengan mudah.

Daripada penasaran, berikut resep dan cara membuat Jamur Crispy yang gurih dan renyah ala Chef Devina Hermawan.

Baca Juga: Usai Jajal FC Bekasi City, Persib Bandung akan Lakoni Laga Uji Coba Lawan Persikabo 1973 Akhir Pekan Ini

Bahan-bahan:

- 300 gram jamur tiram

- Adonan basah

- ½ sendok makan bawang putih halus / garlic powder

- ½ sendok makan bawang merah halus

- 5 sendok makan tepung terigu

- 1 sendok makan maizena

Baca Juga: Akhir Pekan Tiba! Ini 4 Tempat Wisata Alam di Tasikmalaya yang Indah dan Mempesona, Cocok untuk Melepas Penat

- 1 butir telur

- 1 ½ sendok teh baking powder

- ½ sendok teh garam

- 1 sendok teh kaldu / penyedap

- 50 ml air

- Adonan kering

Baca Juga: LIVE Persis Solo vs Persebaya Sore Ini di Indosiar. Ini Jadwal Acara Indosiar Sabtu 26 November 2022

- 120 gram tepung terigu

- 50 gram maizena

- ½ sendok makan garlic powder

- 1 sendok teh paprika powder

- ½ sendok teh garam

- ⅛ sendok teh merica

Baca Juga: Ramalan Zodiak Sabtu 26 November 2022: Gemini Harus Jaga Rahasia, Hubungan Aries Dilanda Stres, Taurus?

Cara membuat:

1. Taburkan garam pada jamur dan remas-remas sebentar. Bilas dengan air, kemudian peras hingga kering.

2. Siapkan lap bersih, kemudian jajarkan jamur di atasnya. Kemudian, tutup dengan lap bersih itu lagi dan tekan-tekan hingga benar-benar kering.

3. Campur semua bahan adonan basah, kemudian tambahkan air. Aduk rata.

Baca Juga: Yogi Muhammad Rahman, Hari Ini Tercatat Jadi Doktor Hukum Termuda di Unpad Bandung

4. Campurkan adonan kering di wadah terpisah.

5. Rendam jamur ke adonan basah lalu balurkan ke adonan kering.

6. Panaskan minyak, kemudian goreng hingga kuning keemasan. Kecilkan api dan goreng kembali sampai jamur benar-benar renyah.

7. Jamur krispi siap disantap.

Demikian resep dan cara mudah membuat Jamur Crispy untuk cemilan akhir pekan ala Chef Devina Hermawan.***

Editor: Firda Aini Nadi Sanniyah

Tags

Terkini

Terpopuler