Annyeong, Akhir Pekan Tiba! Inilah 5 Tempat Wisata Kuliner Makanan Khas Korea Halal dan Enak di Bandung

- 24 Februari 2023, 22:24 WIB
Menu Chingu Cafe tempat wisata kuliner khas Korea.*
Menu Chingu Cafe tempat wisata kuliner khas Korea.* /Kabar-Priangan.com/Mira Tania/

KABAR PRIANGAN - Seiring dengan mendunianya Korean Wave atau menyebarnya budaya K Pop, kuliner khas negeri ginseng pun menjadi hits di seluruh penjuru dunia bahkan hingga saat ini.

Makanan khas korea selatan banyak jenisnya, mulai dari Ramyeon, tteokbokki, bulgogi, japchae, bungeoppang, hingga Bingsoo. Tidak perlu pergi jauh ke Korea Selatan, kini kamu dapat mencoba berbagai jenis makanan Korea di Kota Bandung, lho! Jangan khawatir ini halal! 

Berikut lima tempat wisata kuliner makanan Korea Selatan yang halal dan enak. Jika ingin sambil belajar Bahasa Korea, jangan lupa saat berkunjung ke tempat kuliner tersebut kamu bisa menyapa para pelayannya dengan ucapan bahasa Korea, Annyeong (Annyeonghaseyo, halo)

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Terdekat dari Lokasi Stasiun Bandung yang Lagi Hits dan Bagus, Bisa dengan Jalan Kaki!

1. Mujigae Resto

Resto ini pasti sudah tidak asing lagi ditelinga pecinta makanan Korea, terletak di salah satu mall yaitu Cihampelas Walk, Cipaganti, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.

Resto dengan tajuk Casual and Halal Korean Food ini menyediakan menu seperti dry ramyeon, jjajangmyeon, berbagai varian tteokbokki, korean chicken, nasi goreng ala korea, bulgogi, sundubu jigae, hingga paket satu set nasi beserta lauk pauknya serta menu dosirak (berbagai jenis makanan dalam satu mangkuk).

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x