9 Manfaat Mengadopsi Konsep Capsule Wardrobe, Bermanfaat Bagi Lingkungan sampai Psikologis Anda!

- 5 Juni 2023, 22:47 WIB
Decluttering adalah langkah awal dalam menerapkan konsep capsule wardrobe.*/freepik/ teksomolika
Decluttering adalah langkah awal dalam menerapkan konsep capsule wardrobe.*/freepik/ teksomolika /

KABAR PRIANGAN - Saat ini, konsep capsule wardrobe kembali naik pamornya seiring dengan kesadaran lingkungan yang bertambah serta kesadaran untuk mengurangi hal-hal yang tidak terlalu penting dalam kehidupan. Setidaknya ada 10 manfaat penerapan konsep capsule wardrobe dalam kehidupan. Apa saja? Simak selengkapnya:

1. Meminimalisir dampak lingkungan

Mengadopsi konsep capsule wardrobe sama dengan turut serta dalam upaya meminimalisir dampak negatif lingkungan yang muncul akibat produksi pakaian.

Denim misalnya, semakin banyak denim/jeans yang dikonsumsi maka semakin banyak produksi yang dihasilkan oleh pabrik, sesuai konsep demand and supply. Dan semakin banyak yang di produksi tentunya semakin banyak bahan kimia pewarna yang dipakai kemudian masuk ke saluran pembuangan dan akhirnya menuju ke laut.

Baca Juga: Konsep Capsule Wardrobe, Tren Hidup Minimalis Terkini, Apa Itu dan Bagaimana Cara Memulainya?

2. Punya gaya fashion khas

Segala sesuatu yang berlabel "tren" pasti akan mengalami masa surut. Sementara capsule wardrobe adalah "aliran" yang tidak mengikuti arus tren. Anda dapat menciptakan gaya fashion Anda sendiri, yang bisa dibilang Anda banget. Menciptakan gaya fashion sendiri juga akan mengasah sisi kreatif Anda dalam menentukan padu padan pakaian Anda.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x