Viral, Arab Saudi Bangun Gedung Mirip Ka’Bah Jadi Perdebatan di Dunia Maya

- 22 Februari 2023, 11:57 WIB
Arab Saudi berencana bangun Ka'bah Baru bernama The Mukaab.
Arab Saudi berencana bangun Ka'bah Baru bernama The Mukaab. /Tangkapan layar YouTube/Nibu M John Vlog's/

KABAR PRIANGAN - Negara Arab Saudi merupakan destinasi ibadah umat Muslim di dunia. Yaitu untuk melaksanakan rukum Islam yang ke lima, ibadah haji bagi yang mampu. Ada banyak ibadah dalam rukun haji, salah satunya mengelilingi Ka’bah atau tawaf.

Ka’bah adalah bangunan paling suci bagi Muslim di seluruh duia. Merupakan kiblat untuk melaksanakan sholat. Ka’bah adalah bangunan berbentuk kubus dan diselubungi oleh kain berwarna hitam yang disebut kiswah, terletak di kota Mekkah, Arab Saudi.

Namun, baru-baru ini dunia khususnya umat Muslim digegerkan dengan rencana proyek pembangunan gedung yang bentuknya nampak mirip dengan Ka’bah. Sama-sama berbentuk kotak atau kubus. Bangunan tersebut diberi nama The Mukaab.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Bandung yang Lagi Hits 2023 dan Viral, Nomor 4 Bagus Dimalam Hari

The Mukaab yang bila diartikan dalam bahasa Indonesia adalah Kubus, merupakan proyek yang diinisiasi oleh Pangeran Mohammed bin Salman (MbS).

The Mukaab ditujukan sebagai pusat pengembangan bisnis modern dan dibangun di tengah Ibu Kota Arab Saudi, Riyadh. Proyek pembangunan ini disebut Al Murabba. Rencananya gedung tersebut akan dibangun dengan tinggi 400 meter, panjang 400 meter, dan lebar 400 meter.

Desain arsitektur gedung tersebut terinspirasi dari padang pasir Najdi. Rencananya bangunan tesebut akan menjadi komplek pengetahuan, hiburan, teknologi, universitas, teater, dan lain-lain.

Baca Juga: Hindari Bau Sampah Menyengat, Puluhan Pelajar SDN Argasari Tasikmalaya Terpaksa Belajar di Mushola

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x