Bus Masuk Jurang, 27 Korban Meninggal Dunia, Satu Lagi Masih Dievakuasi

- 11 Maret 2021, 08:09 WIB
Petugas SAR Bandung sedang melakukan proses evakuasi korban yang terjepit badan bus yang mengalami kecelakaan masuk jurang di Jalan Raya Wado-Malangbong betulan Cae, Desa Sukajadi, Kecamatan Wado, Kab. Sumedang.
Petugas SAR Bandung sedang melakukan proses evakuasi korban yang terjepit badan bus yang mengalami kecelakaan masuk jurang di Jalan Raya Wado-Malangbong betulan Cae, Desa Sukajadi, Kecamatan Wado, Kab. Sumedang. /DOK SAR Bandung/

KABAR PRIANGAN - Kecelakaan bus pariwisata yang masuk jurang di jalur tengkorak Tanjakan Cae, Desa, Sukajadi, Kecamatan Wado pada Rabu 10 Maret 2021 sekira pukul 18.30 memakan korban 26 meninggal dunia.

Dirilis dari Kantor SAR Bandung, hingga pukul 06.00, satu orang masih dalam upaya evakuasi oleh tim SAR, Kamis 11 Maret 2021.

Kepala Kantor SAR Bandung, Deden Ridwansah menyebutkan hingga saat ini jumlah keseluruhan korban  yaitu 66 orang, 39 orang diantaranya selamat, 26 Orang meninggal dunia dan 1 orang masih dalam upaya evakuasi oleh tim.

Baca Juga: Bus Parawisata Masuk Jurang di Jalur Cae Wado, Dikabarkan Memakan Korban Banyak

Ia menggambarkan, hingga pukul 00.34 WIB Tim Rescue Kantor SAR Bandung telah mengevakuasi 4 korban berjenis kelamin laki laki dan 1 orang berjenis kelamin perempuan pada operasi SAR Kecelakaan dengan penanganan khusus di Jalan Raya Wado-Malangbong, Sumedang.

"Hingga tadi pada pukul 05.00 WIB Tim masih melakukan upaya evakuasi terhadap satu orang korban yang masih terjepit, dengan kondisi setengah badan korban masih terhimpit badan mobil," katanya.

Baca Juga: Bus Masuk Jurang, Penumpang Sudah Mencium Bau ‘Hangit’ Sejak Berangkat dari Pangandaran  

Proses evakuasi lanjutan tersebut, yang terlibat antara lain KanSAR Bandung, Polsek Wado,  BPBD Sumedang,  Pemadam kab. Sumedang, PMI Sumedang, Salpol PP kab. Sumedang serta  warga setempat..***

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x