Terjadi Klaster Sekolah di Kota Tasikmalaya, Kepala Sekolah, Guru dan Siswa Terpapar Korona

- 14 Maret 2021, 17:15 WIB
Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya dr Asep Hendra Hendriana
Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya dr Asep Hendra Hendriana /kabar-priangan.com / Asep MS/

KABAR PRIANGAN - Setelah muncul klaster perumahan penyebaran virus korona, pada hari yang sama mucul lagi klaster sekolah di wilayah Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Asep Hendra mengatakan, kasus itu bermula dari seorang guru yang mengalami gejala demam, batuk, dan pilek, tapi tetap memaksakan pergi ke sekolah.

Setelah dites, guru tersebut ternyata terkonfirmasi positif atau terpapar virus korona atau Covid-19.

Baca Juga: Innalillahi! Muncul Klaster Perumahan di Kota Tasikmalaya, 21 Warga Perumahan di Mangkubumi Positif Covid

"Setelah itu terus menyebar ke TU sekolah, lalu ada kegiatan di sekolah tersebut sehingga menyebar ke guru yang lain. Bahkan kepala sekolah pun positif terkonfirmasi covid dan ternyata juga ada dua orang siswa yang terpapar,"kata dia, Minggu 14 Maret 2021.

Asep menjelaskan, hingga saat ini sudah sekitar 50 orang di lingkungan sekolah tersebut yang menjalani tes usap (swab).

Hasilnnya secara total, terdapat 20 orang yang terkonfirmasi positif dari lingkungan sekolah itu. Dua orang di antaranya merupakan siswa, sementara sisanya adalah guru dan karyawan sekolah lainnya.

Baca Juga: Menyoal Kota Tasik Termiskin di Jabar, Nanang Suherman : APBD Dibagi dengan Elit

Terkait adanya siswa yang terkonfirmasi positif virus korona, Asep mengaku, dirinya belum mengetahui secara pasti penyebabnya. Namun berdasarkan keterangan pihak sekolah, lanjut dia, belum ada Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tatap muka di sekolah itu.

"Di sana katanya belum tatap muka. Tapi kita juga bingung karena ada siswa yang terkonfirmasi. Kalau guru ke guru memang ada kegiatan," kata dia.

Halaman:

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x