Terungkap, Ini Hasil Lab Hidangan di Acara Hajatan yang Bikin Tamu Undangan di Kota Banjar Keracunan

- 10 Juni 2021, 06:26 WIB
Kepala Dinas Kesehatan Banjar, H. Andi Bastian (foto tengah) didampingi Kasi Kesling Dinkes Kota Banjar, H. Rusyono saat jumpa pers menjelaskan hasil uji lab makanan hajatan di Kantor Dinas Kesehatan Kota Banjar, Rabu 9 Juni 2021.
Kepala Dinas Kesehatan Banjar, H. Andi Bastian (foto tengah) didampingi Kasi Kesling Dinkes Kota Banjar, H. Rusyono saat jumpa pers menjelaskan hasil uji lab makanan hajatan di Kantor Dinas Kesehatan Kota Banjar, Rabu 9 Juni 2021. /kabar-priangan.con/ D. Iwan/

KABAR PRIANGAN - Penyebab dugaan keracunan makanan pada acara hajatan di Lingkungan Babakan RT 01/04, Kelurahan Muktisari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat terungkap.

Di antara jamuan makanan hajatan untuk undangan itu, seperti pada soto ayam ditemukan adanya kandungan sianida.

Diketahui, akibat peristiwa tersebut, sebanyak 41 orang mengalami keracunan dan empat orang harus menjalani perawatan serius di RSU Banjar.

Baca Juga: Warga Garut Temukan Mayat Bayi dalam Ransel Tergeletak di Selokan, Ada CD dan Obat Perangsang di Dalamnya

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjar, H Andi Bastian didampingi Kasi Kesling Dinkes Kota Banjar, H. Rusyono, bahan bumbu pembuatan soto ayam yang mengandung sianida masih batas normal. Yaitu, sebesar 0.01 mg/kg.

"Adanya kandungan sianida 0.01 mg / kg itu, terlihat dari hasil uji labolatorium terhadap soto ayam di Labkesda Jabar. Kondisi kandungan sianida tersebut masih di bawah batas normal," ujar H Rusyono.

Dijelaskan dia, jika kandungan sianida melebihi 1,52 mg/ kg, itu membahayakan dan berpotensi menimbulkan kematian.

Baca Juga: Gegara Cinta Tak Direstui, Pemuda di Tasik Nekat Hamili Gadis di Bawah Umur

Karena kandungan sianida di acara hajatan itu kandungannya kecil, secara otomatis keracunan makanan di acara hajatan itu, bukan akibat sianida 0.01 mg / kg itu.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x