Sat Brimob Polda Jabar Bagikan Masker Gratis

- 29 Juni 2021, 14:11 WIB
Anggota Kompi 4 Batalyon C Pelopor Sat Brimob Polda Jabar dipimpin oleh Danton III Aipda Putut Sihono melaksanakan pembagian masker.
Anggota Kompi 4 Batalyon C Pelopor Sat Brimob Polda Jabar dipimpin oleh Danton III Aipda Putut Sihono melaksanakan pembagian masker. /kabar-priangan.com/Devi S/

KABAR PRIANGAN - Anggota Kompi 4 Batalyon C Pelopor Sat Brimob Polda Jabar dipimpin oleh Danton III Aipda Putut Sihono melaksanakan pembagian masker.

Pembagian dilaksanakan di pasar kepada masyarakat Desa Wanasaba Kidul Kecamatan Talun sebagai wujud bakti Sat Brimob Polda Jabar untuk masyarakat, belum lama ini.

Pembagian masker dilakukan bertujuan untuk percepatan penanganan virus Covid-19 dan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk peduli dengan kesehatannya.

Baca Juga: Penundaan Musda KNPI Disesalkan

Aipda Putut Sihono juga menghimbau untuk selalu menggunakan masker dan mencuci tangan setelah melakukan transaksi jual beli.

Dalam kegiatan ini diingatkan kesadaran masyarakat akan bahaya Covid-19 terutama para pedagang dan pengunjung di pasar agar selalu mengedepankan pola hidup bersih dan sehat.

'"etika berada di pasar wajib mencuci tangan dan selalu menggunakan masker," ucapnya.

Baca Juga: Vaksinasi Anak akan Segera Dilaksanakan, Menteri PPPA: Langkah Nyata Bentuk Perlindungan Negara

Sementara itu, Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Yuri Karsono, mengatakan  agar semuanya mengutamakan pola hidup sehat dengan menjaga jarak aman, sering mencuci tangan dengan sabun dengan air yang mengalir.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x