Pecah Kongsi Akibat Musda, PK Partai Golkar Sumedang Rujuk Kembali

- 30 November 2021, 18:02 WIB
Para Pengurus Kecamatan Partai Golkar se-kabupaten Sumedang, sedang menyelenggarakan kegiatan temu kangen di Destinasi Wisata Tanjung Duriat, Kecamatan Jatigede
Para Pengurus Kecamatan Partai Golkar se-kabupaten Sumedang, sedang menyelenggarakan kegiatan temu kangen di Destinasi Wisata Tanjung Duriat, Kecamatan Jatigede /kabar-priangan.com//

KABAR PRIANGAN - Setelah sebelumnya sempat renggang akibat berbeda pilihan pada Musyawarah Daerah DPD Partai Golkar Kabupaten Sumedang ke - X beberapa bulan yang lalu, para Ketua Pengurus Kecamatan (PK) Partai Golkar di Sumedang, kini akhirnya kembali bersatu.

Kebersamaan para Ketua PK Partai Golkar di Kabupaten Sumedang ini, terlihat pada kegiatan temu kangen yang diselenggarakan para Ketua PK, di Destinasi Wisata Tanjung Duriat, Kecamatan Jatigede, Selasa, 30 November 2021.

Dimana, sebanyak 26 PK Partai Golkar di wilayah Kabupaten Sumedang, semuanya hadir untuk mengikuti acara temu kangen tersebut. 

Baca Juga: Panik Terjadi Longsor Susulan, Warga Karangtengah Garut Kembali Mengungsi

Semua pengurus PK, terlihat berbaur satu sama lain, seolah tidak ada masalah sebelumnya. Bahkan di dalam obrolan santainya, mereka sepakat akan bersatu kembali untuk bersama-sama membulatkan tekad memperkuat akar rumput demi besarnya Partai Golkar dalam Pemilihan Umum mendatang.

Seperti yang disampaikan Ketua PK Partai Golkar Kecamatan Ujungjaya Dodo Kuswanda misalnya. "Dalam Musda DPD Golkar kemarin, kita memang sempat bersebrangan akibat perbedaan pilihan. Namun berkat komunikasi yang baik, kami semua Alhamdulillah bisa bersatu kembali," kata Dodo.

Dodo menuturkan, saat ini Musda DPD Partai Golkar Kabupaten Sumedang ke - X memang belum ada kepastian. Tetapi hal ini tidak lantas akan membuat para PK menjadi patah semangat untuk membesarkan Partai Golkar.

Baca Juga: Kabar Baik, Ruas Tol Cisumdawu Seksi Cileunyi-Cimalaka Dibuka Januari 2022

Maka dari itu, melalui momentum temu kangen para pengurus PK Partai Golkar ini, dia bersama pengurus PK lainnya telah sepakat untuk bersama-sama membesarkan partai, dengan cara memperkuat akar rumput di masing-masing wilayahnya.

Pernyataan yang sama diungkapkan Ketua PK Partai Golkar Kecamatan Tanjungkerta, Hasan Supriadi. Menurut Hasan, temu kangen ini akhirnya berhasil mempersatukan kembali para pengurus PK di wilayah Kabupaten Sumedang.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x