Kapolda Jabar Puji Tingginya Kesadaran Warga Garut untuk Ikuti Vaksinasi Covid-19

- 20 Januari 2022, 18:03 WIB
Kapolda Jabar, Irjen Suntana saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Hotel Harmoni, Jalan Cipanas Baru, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut.
Kapolda Jabar, Irjen Suntana saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Hotel Harmoni, Jalan Cipanas Baru, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut. /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Barat, Irjen Polisi Suntana, memuji tingginya tingkat kesadaran warga Garut dalam mengikuti program vaksinasi. 

Hal itu diungkap, Kapolda saat peninjauan langsung terhadap pelaksanaan vaksinasi di Garut, salah satunya di Hotel Harmoni, Jalan Cipanas Baru, Tarogong Kaler, Kamis, 20 Januari 2022.

Menurutnya, sikap masyarakat seperti inilah menurutnya yang membuat capaian vaksinasi di Garut khususnya dan di Jawa Barat terbilang tinggi saat ini.

Baca Juga: Kapolda Jabar Tinjau Vaksinasi Covid-19 di Polres Sumedang

Dia merasa bangga dengan sikap masyarakat Garut yang begitu antusias dalam mengikuti program vaksinasi sebagai upaya pencegahan Covid-19. 

Hal ini juga tak terlepas dari hasil kerja keras pihak-pihak terkait yang tak pernah mengenal lelah untuk terus mengajak masyarakat agar mengikuti vaksinasi.

"Terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Garut dan teman-teman instansi terkait. Kerja sama yang sangat bagus dalam upaya menyukseskan program vaksinasi sehingga tingkat kesadaran masyarakat pun begitu tinggi. asyarakat Garut hebat," ujar Suntana.

Baca Juga: Kapolda Jabar Kunjungi Ponpes Miftahul Huda Al Azhar Citangkolo, Didoakan Jadi Kapolri 

Dalam kesempatan tersebut, Suntana juga mengatakan dirinya ingin menitipkan pesan kepada rekan-rekan media di Garut agar menyampaikan ucapan terima kasihnya untuk masyarakat Garut serta pihak-pihak terkait lainnya. 

Selain itu, ia juga meminta media untuk menyampaikan pesan agar warga Garut jangan takut untuk divaksin.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x