Kawasan Waduk Jatigede Sumedang Jadi Magnet Wisata Libur Lebaran, Masjid Al Kamil Paling Favorit

- 9 Mei 2022, 10:14 WIB
Diva Indonesia Rossa menikmati indahnya destinasi wisata di seputar Waduk Jatigede Sumedang  saat libur lebaran tahun ini.
Diva Indonesia Rossa menikmati indahnya destinasi wisata di seputar Waduk Jatigede Sumedang  saat libur lebaran tahun ini. /kabar-priangan.com/DOK Humas Setda/

KABAR PRIANGAN - Destinasi wisata di seputar Waduk Jatigede, Sumedang, diprediksi akan jadi magnet wisata di Jawa barat. 

Selama libur lebaran tahun ini, kawasan wisata di seputar Waduk Jatigede, menjadi kawasan yang paling banyak dikunjungi wisatawan.

Meski belum ada angka resmi, kunjungan wisatawan ke sejumlah destinasi wisata di seputar Waduk Jatigede mencapai puluhan ribu orang.

Baca Juga: Masjid Al Kamil Jatigede, Belum Rampung Tapi Sudah Jadi Tujuan Utama Wisata di Sumedang

Destinasi wisata yang menjadi favorit wisatawan baik lokal maupun luar daerah antara lain, kawasan Masjid Al Kamil di Jemah, kawasan wisata Tanjungduriat dan kawasan wisata Buricak Burinong.

"Alhamdulillah libur lebaran tahun ini kunjungan wisata naik.

Banyak kunjungan juga bukan hanya pengunjung dari Sumedang tapi dari luar Sumedang juga meningkat," ujar Kepala Bidang Parawisata pada Dinas Parawisata, Budaya, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Sumedang, Elan R Nagari, Senin, 9 Mei 2022.

Baca Juga: Liburan Sepasang Kekasih asal Sumedang Berakhir Pilu di Santolo Garut, Berikut Kisahnya

Setelah dilakukan pengecekan data, kata Elan, dari sejumlah destinasi wisata di wilayah Sumedang, kawasan wisata di seputar Waduk Jatigede menjadi tempat yang paling banyak dikunjungi wisatawan saat libur lebaran.

Elan menambahkan, meningkatnya kunjungan wisata ke kawasan Waduk Jatigede berdampak pada pelaku usaha di tingkat mikro. Sehingga ekonomi masyarakat di seputar Waduk Jatigede mulai terdongkrak.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x