Pasar Hewan di kawasan Dobo, Kota Banjar Terbengkalai, Aktivis PMII Minta Inspektorat dan APH Turun Tangan

- 24 Juni 2022, 21:20 WIB
Pasar Hewan milik Pemkot Banjar di Dobo Pataruman, Kota Banjar. kondisinya saat ini terbengkalai.*
Pasar Hewan milik Pemkot Banjar di Dobo Pataruman, Kota Banjar. kondisinya saat ini terbengkalai.* /kabar-priangan.com/D. Iwan/

KABAR PRIANGAN – Kondisi Pasar Hewan milik Pemkot Banjar yang saat ini terbengkalai, menjadi sorotan masyarakat.

Akitivas mahasiswa berharap agar Pasar Hewan yang dibangun dengan dana yang tak sedikit itu dikelola dengan profesional.

Namun jika pengelolaannya terus terkatung-katung seperti sekarang ini, maka para aktivis mahasiswa meminta Inspektorat dan Aparat Penegak Hukum turun tangan.

Baca Juga: Jelang Pilkada Kota Tasikmalaya 2024, Mitos Wali Kota Bergelar Doktorandus Mencuat

Seperti diketahui, Pasar Hewan yang berada di kawasan Dobo, Kelurahan Pataruman ini tak dimanfaatkan sebagai layaknya pasar hewan.

Para penjual hewan ternak lebih memilih melakukan transaksi jual beli di lapak-lapak penjualan hewan ternak yang dimiliki pribadi.

Sementara Pasar Hewan yang telah dibangun dengan dana yang cukup besar, saat ini hanya digunakan sebagai penitipan hewan milik perorangan saja.

Baca Juga: Holywings Bikin Gaduh, Promo Miras Berujung Laporan ke Polisi. Fahira Idris: Permintaan Maaf Tidak Cukup

Ketua Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Banjar, Awal Muzaki Al-Kautsar, berharap pengelolaan Pasar Hewan dengan aset bernilai miliaran milik Pemkot Banjar itu, lebih profesional.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x