Dua Kelompok Mahasiswa Berunjukrasa di Gedung DPRD Kota Tasikmalaya, Tolak RKUHP

- 4 Juli 2022, 18:26 WIB
ratusan massa dari dua kelompok mahasiswa yang berbeda berunjukrasa di gedung DPRD Kota Tasikmalaya untuk menolak RUU KUHP, Senin, 4 Juli 2022.*
ratusan massa dari dua kelompok mahasiswa yang berbeda berunjukrasa di gedung DPRD Kota Tasikmalaya untuk menolak RUU KUHP, Senin, 4 Juli 2022.* /kabar-priangan.com/Gina/

 

KABAR PRIANGAN - Ratusan mahasiswa dari dua kelompok yang berbeda menggelar aksi unjukrasa di depan gedung DPRD Kota Tasikmalaya, Senin, 4 Juli 2022.

Kelompok mahasiswa yang pertama datang sekira pukul 13.00 berasal dari Aliansi Mahasiswa Tasikmalaya.

Mereka datang ke gedung DPRD Kota Tasikmalaya dan langsung menggelar mimbar bebas dengan penjagaan ketat dari aparat Polres Tasikmalaya Kota.

Baca Juga: Tengah jadi Sorotan, Sekilas tentang ACT yang Berkiprah di Tanah Air hingga Asia dan Eropa

Tak berlangsung lama, rombongan mahasiswa kedua juga datang ke gedung DPRD untuk melakukan hal sama. Kelompok mahasiswa yang kedua ini berasal dari Serikat Mahasiswa Unsil Tasikmalaya.

Dalam aksinya, ke dua kelompok mahasiswa ini sama-sama menyuarakan penolakan terhadap RKUHP yang saat ini tengah diusulkan oleh pemerintah.

Kendati memiliki tujuan sama, yaitu sama-sama menolak RKUHP, namun karena ke dua kelompok ini tak ada kesatuan komando, akhirnya terjadi sedikit gesekan. Massa aksi sempat melakukan aksi bakar ban di halaman gedung DPRD.

Baca Juga: Sebanyak 46 Calon Haji Furoda Dipulangkan ke Tanah Air, Ditjen Kemenag Ungkap Alasannya

Aksi unjukrasa mahasiswa pun menjadi kacau balau, sementara aparat gabungan TNI dan Polri berjaga-jaga ketat di gedung DPRD.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x