ACT Garut Masih Tetap Beroperasi: Masih Banyak Warga Miskin Perlu Bantuan

- 6 Juli 2022, 20:03 WIB
Ketua Cabang ACT Garut, Muhammad Dani Ramdani adanya pencabutan izin pengelolaan donasi oleh lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT) yang dikeluarkan Kementerian Sosial (Kemensos) RI, tak mempengaruhi kegiatan operasional ACT Cabang Garut.
Ketua Cabang ACT Garut, Muhammad Dani Ramdani adanya pencabutan izin pengelolaan donasi oleh lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT) yang dikeluarkan Kementerian Sosial (Kemensos) RI, tak mempengaruhi kegiatan operasional ACT Cabang Garut. /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Adanya pencabutan izin pengelolaan donasi oleh lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT) yang dikeluarkan Kementerian Sosial (Kemensos) RI, tak mempengaruhi kegiatan operasional ACT Cabang Garut. 

Hingga kini, kegiatan yang dilakukan ACT Cabang Garut masih berjalan sebagaimana biasanya.

"Yang dicabut oleh Kemensos kan hanya pengelolaan donasi atau penggalangan dananya, sedangkan yang lainnya tidak. Makanya kegiatan kami hingga saat ini masih terus berjalan karena masih banyak warga yang membutuhkan bantuan kami," komentar Ketua Cabang ACT Garut, Muhammad Dani Ramdani saat ditemui di kantornya di Jalan Suherman, Tarogong Kidul, Rabu, 6 Juni 2022.

Baca Juga: Polisi Tangkap Buronan Arisan Bodong asal Garut di Kalimantan

Menurutnya, persoalan yang saat ini tengah dialami lembaga ACT di pusat, tidak berpengaruh ke daerah, termasuk Garut. Hingga saat ini ACT Garut masih fokus melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan. Pencabutan izin hanya berlaku untuk kegiatan penggalangan dana, bukan operasional lembaga ACT secara keseluruhan.

Diakui Dani, kegiatan yang saat ini masih dilaksanakan ACT Garut di antaranya pemberian bantuan kepada warga miskin, korban kebakaran dan bencana, serta yang lainnya. 

Baca Juga: Rudy Gunawan Merasa Kurang Nyaman atas Naiknya Angka Kemiskinan di Garut

Terkait pengelolaan dana, sejak awal ACT yang ada di daerah tidak dilibatkan karena hal itu langsung dilaksanakan oleh pusat. 

Dani juga menyatakan jika seluruh anggaran yang digunakan untuk membantu warga di Garut ini berasal dari ACT pusat. 

Setiap akan ada kegiatan, ACT Cabang Garut terlebih dahulu mengajukan anggaran sesuai kebutuhan kepada ACT Garut dan hampir semua usulan itu akan direalisasikan oleh pusat.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x