PKS Tasikmalaya Targetkan Satu Kursi di Eksekutif. Tetep: Calon yang Akan Diusung Ditentukan oleh DPP

- 9 Januari 2023, 07:53 WIB
Kader PKS yang disebut-sebut layak dicalonkan dalam Pilkada Kota Tasikmalaya, dari kiri ke kanan, H. Heri Ahmadi, H. Dede Muharram, H. Ishak Parid, dan H. Tetep Abdul Latip.*
Kader PKS yang disebut-sebut layak dicalonkan dalam Pilkada Kota Tasikmalaya, dari kiri ke kanan, H. Heri Ahmadi, H. Dede Muharram, H. Ishak Parid, dan H. Tetep Abdul Latip.* /kolase/

KABAR PRIANGAN - DPD PKS Kota Tasikmalaya menargetkan satu kursi di eksekutif dalam Pilkada Kota Tasikmalaya pada Pilkada Serentak 2024 mendatang.

Salah satu kursi yang ditargetkan tersebut, baik posisi wali kota maupun wakil wali kota. Namun prioritas utama yang ditargetkan oleh PKS adalah posisi wali kota.

Hingga saat ini, sejumlah kader PKS Kota Tasikmalaya terus melakukan sosialisasi ke masyarakat untuk meningkatkan popularitasnya maupun elektabilitasnya, salah satunya adalah adalah H. Dede Muharam.

Baca Juga: Ini Dia Figur yang Dikabarkan Akan Berlaga di Pilkada Kota Tasik 2024. Dari Politisi, Pengusaha Hingga Ulama

Sekretaris Dewan Syariah Wilayah DPW Jabar, H. Tetep Abdul Latif mengatakan, pada Pilkada 2024 mendatang, sudah saatnya PKS Kota Tasikmalaya mencalonkan kadernya untuk mengisi posisi Wali Kota maupun Wakil Wali Kota.

Tetep mengakui, selama ini dalam suksesi kepemimpinan di Kota Tasikmalaya, PKS hanya sebagai partai pendukung, bukan pengusung.

"Maka kini sudah saatnya PKS mencalonkan kadernya dalam Pilkada Kota Tasikmalaya," kata Tetep yang saat ini menjabat sebagai Ketua Komisi IV DPRD Jabar.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Vietnam vs Timnas Indonesia di Leg 2 Semifinal Piala AFF 2022 dan Head to Headnya

Apalagi menurut Tetep, saat ini sudah banyak kader PKS yang mumpuni dan memiliki kualitas maupun kapabilitas untuk dicalonkan sebagai Wali kota maupun wakil wali kota.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x