Baznas Garut Genjot Potensi Zakat dari ASN

- 18 Januari 2023, 17:36 WIB
Wakil Bupati Garut Helmi Budiman foto bersama dengan Kemenag Garut Cece Hidayat, dan unsur pimpinan Baznas Garut di Pendopo, Selasa, 17 Januari 2023.
Wakil Bupati Garut Helmi Budiman foto bersama dengan Kemenag Garut Cece Hidayat, dan unsur pimpinan Baznas Garut di Pendopo, Selasa, 17 Januari 2023. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Wakil Bupati Garut Helmi Budiman apresiasi kinerja Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Garut, yang selama ini banyak membantu program pemerintah daerah. 

Demikian disampaikan Wabup saat memberikan sambutan pada acara peringatan Hari Ulang Tahun Baznas Garut ke 22 tahun 2023 di Pendopo Garut, Selasa 17 Januari 2023.

"Dalam kegiatan HUT Baznas yang ke 22 ini diharapkan ada peningkatan pengelolaan zakat mulai dari menyosialisasikan yang sudah berzakat agar tetap terus berzakat dan yang sudah mampu tetapi belum berzakat diharapkan kedepanya untuk menitipkan sebagian harta zakatnya kepada pihak Baznas," Kata Helmi Budiman. 

Baca Juga: Mahasiswa Garut Datangi Kejati Bandung, Adukan Penanganan Dugaan Korupsi di DPRD

Ia menuturkan, untuk saat ini pegawai negeri sipil (PNS) dilingkungan Pemkab Garut yang berpotensi sudah mencapai 40 persen dalam hal melakukan penyaluran zakatnya melalui pihak Baznas. 

"Potensi atau target dari Rp24 miliar kini sudah mencapai Rp9,3 miliar. Saya yakin ke depan potensi itu akan tercapai," ucapnya. 

Wabup menyebutkan, dalam waktu dekat ini peraturan bupati (Perbup) terkait penyaluran zakat para PNS harus ke Baznas akan segera keluar. 

Baca Juga: Sekwan DPRD Garut Dilaporkan ke Polisi

"Artinya, jika Perbup itu sudah turun, insya alloh pengumpulan zakat akan meningkat sehingga akan banyak lagi bantuan yang disalurkan dari Baznas untuk masyarakat," ujarnya. 

Sementara itu, Ketua Baznas Kabupaten Garut, Abdullah Effendi, mengatakan, dalam rangka HUT Baznas ke 22 ini, pihaknya memberikan penghargaan kepada sejumlah muzaki (pembayar zakat) perorangan, organisasi perangkat daerah, dan unit pengumpul zakat (UPZ) terbaik dan pihak-pihak teraktif yang turut mendorong peningkatan kinerja Baznas. 

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x