Diduga Lepas dari Pengawasan, Anak Usia 4 Tahun Terjatuh dari Lantai 2 Masjid Al-Jabbar Bandung

- 6 Februari 2023, 11:00 WIB
Ridwan Kamil angkat bicara dengan membantah isu kelebihan bayar Rp300 Miliar ke kontraktor Masjid Al Jabbar
Ridwan Kamil angkat bicara dengan membantah isu kelebihan bayar Rp300 Miliar ke kontraktor Masjid Al Jabbar /Instagram/dudisugandi/

KABAR PRIANGAN – Seorang anak berusia 4 tahun terjatuh dari lantai 2 ke lantai dasar Masjid Al-Jabbar, Cimincrang, Gedebage, Kabupaten Bandung pada Sabtu malam, 4 Februari 2024 lalu.

Kejadian anak terjatuh dari lantai 2 Masjid Al-Jabbar tersebut dibenarkan oleh Kepala Satpol PP Jawa Barat Ade Afriandi.

“Ada anak terjatuh dari lantai 2, di ruang utama masjid yang ada selasar dan jendela besar, informasinya jatuh ke lantai dasar setinggi 6 meter,” jelasnya seperti dikutip dari Radio PRFM.

Baca Juga: Deretan Artis K-Pop yang Menggelar Konser di Indonesia, Mulai dari Itzy hingga Mamamoo

Saat kejadian, anak tersebut diduga sedang bersama pamannya lalu berlari ke arah jendela besar yang berada di ruang utama lantai 2 masjid.

Diketahui, keluarganya sedang melaksanakan solat lalu lepas dari pengawasan hingga peristiwa tersebut terjadi.

Korban berasal dari daerah Salacau, Kabupaten Bandung saat itu sedang mengunjungi Masjid Al-Jabbar.

Baca Juga: CATAT! Jadwal Pekan ke-23 BRI Liga 1 2022/2023: Big Match Bali United vs Persib Bandung Live di Indosiar

“Jendela besar di ruang utama sebetulnya selalu dalam keadaan terkunci namun, pada malam kejadian diduga ada pengunjung yang membuka kunci jendela,” tambah Ade.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat

Sumber: PRFM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x