Bencana Angin Puting Beliung Landa Kawali Ciamis, 33 Rumah Rusak Tertimpa Pohon Tumbang

- 8 Februari 2023, 11:47 WIB
Anggota TNI Koramil Kawali bersama warga memberikan pohon yang tumbang dan menimpa rumah warga setelah diterjang angin puting beliung.
Anggota TNI Koramil Kawali bersama warga memberikan pohon yang tumbang dan menimpa rumah warga setelah diterjang angin puting beliung. /kabar-priangan.com/Endang S/

KABAR PRIANGAN - Bencana alam angin puting beliung yang disertai petir melanda wilayah Desa Karangpawitan Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis, Selasa 7 Januari 2023 petang.

Meski tidak ada korban jiwa akibat bencana tersebut, namun sedikitnya ada 33 rumah warga yang mengalami kerusakan serta puluhan pohon tumbang.

Menurut kepala Desa Karangpawitan, Edy Sukarwo, kejadian angin puting beliung terjadi di wilayah Dusun Karangmulya dan Karangpawitan, terutama dilingkungan RW 3,4 dan 5, sekitar pukul 17,25 WIB.

Baca Juga: Suasananya Romantis! Ini 5 Tempat Wisata Kuliner Cafe di Bandung yang Cocok Dikunjung saat Hari Valentine

"Untuk saat ini kami baru menerima laporan baru ada 33 rumah warga yang mengalami kerusakan setelah terjadi bencana puting beliung, dari sebanyak itu diantaranya ada 5 rumah warga yang mengalami rusak berat setelah tertimpa pohon dan tersapu angin puting beliung," jelasnya.

Disampaikan dia, Pemdes sudah melaporkan kejadian bencana angin puting beliung tersebut kepada pihak Pemkab Ciamis terkait.

"Alhamdulilah, berbagi bantuan dari pihak Pemda Ciamis, baik dari BPBD dan Baznas sudah sudah diberikan pada warga yang terdampak, sementara pihak BPBD juga saat ini bersama anggota TNI dari Koramil Kawali masih terus melakukan pemangkasan pohon, baik yang menimpa rumah warga atau pohon yang membahayakan rumah serta bangunan lainya," ungkapnya.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini, BMKG: Waspadai Potensi Peningkatan Kecepatan Angin di Sebagian Wilayah Jawa Barat

Sementara menurut Nana Suryana, salah seorang warga Dusun Karangpawitan, sebelum terjadi angin puting beliung menerjang rumahnya, awalnya tidak terlihat ada tanda-tanda mau turun hujan disertai angin kencang.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x