Nyamar Jadi ASN, Pelaku Pencurian BOS di Garut Intai Korban Sejak di Dalam Bank

- 28 Februari 2023, 17:27 WIB
Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro memperlihatkan barang bukti berupa pakaian seragam ASN yang digunakan pelaku kasus pencurian uang BOS salah satu sekolah senilai Rp160 juta.
Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro memperlihatkan barang bukti berupa pakaian seragam ASN yang digunakan pelaku kasus pencurian uang BOS salah satu sekolah senilai Rp160 juta. /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Warga diimbau untuk berhati-hati saat mencairkan uang dari bank. Para pelaku kejahatan senantiasa mengincar mereka agar bisa mencuri uang yang baru saja dicairkan dengan berbagai modus.

Kapolres Garut, AKBP Rio Wahyu Anggoro, menyebutkan salah satu modus yang dilakukan komplotan pencuri uang yakni dengan berpura-pura menjadi nasabah. 

Mereka berkeliaran di dalam bank untuk memantau nasabah mana saja yang mencairkan uang dalam jumlah yang banyak untuk kemudian dijadikan sasaran aksi mereka.

Baca Juga: Garut akan Jadi Salah Satu Lumbung Suara PPP di Pemilu 2024

Untuk menghilanghkan kecurigaan yang lain terkait keberadaan mereka di dalam bank, imbuhnya, mereka pun menggunakan berbagai modus. Salah satunya dengan menyamar menjadi aparatur sipil negara (ASN).

"Seperti yang dilakukan salah satu pelaku pencurian uang BOS (biaya operasional sekolah) milik salah satu sekolah di kawasan Garut Kota 

belum lama ini. Salah seorang pelaku mengenakan pakaian ASN dengan tujuan menyamar untuk menghilangkan kecurigaan orang lain terkait keberadaannya di dalam bank," ujar Rio, Selasa, 28 Februari 2023.

Baca Juga: Jika Yusril jadi Cawapres Dipastikan akan Dongkrak Suara PBB di Garut

Dikatakannya, saat berada di dalam bank itulah pelaku dengan leluasa memantau nasabah mana yang mencairkan uang dengan jumlah yang banyak. 

Setelah itu, pelaku memberikan informasi kepada rekannya yang berada di luar sehingga begitu korban ke luar dari bank, langsung jadi incaran.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x