Tim SMK Al Huda Tasikmalaya Juara IM Super League U-18 Garut

- 6 Maret 2023, 21:27 WIB
Kepala Diskomimfo Garut, Ketua PSSI Askab Garut dan pengurus PWI foto bersama dengan pemain SMK Al Huda sebagai juara.
Kepala Diskomimfo Garut, Ketua PSSI Askab Garut dan pengurus PWI foto bersama dengan pemain SMK Al Huda sebagai juara. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Turnamen sepakbola usia 18 tahun yang diselenggarakan Indonesia Muda dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Perwakilan Garut terasa istimewa, karena digelar di lapangan sepakbola terbaru yang ada di Kabupaten Garut, yaitu di Stadion RAA Adiwijaya.

Demikian disampaikanKepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Garut, Muksin, usai menyaksikan babak final antara SMK Al Huda Singaparna Tasikmalaya kontra Family Cikajang Garut, Minggu, 5 Maret 2023.

"Alhamdulillah stadion ini sudah bisa digunakan dengan baik, turnamen yang digelar PWI Garut sukses, dan tentunya ini diselenggarakannya juga istimewa di lapangan sepakbola terbaru di Kabupaten Garut, yang bertaraf internasional, dan sukses diselenggarakan oleh PWI, Indonesia Muda bersama dengan PSSI," ujar Muksin. 

Baca Juga: Mantan Kades di Garut tak Bisa Berobat Karena Nunggak BPJS

Ia berharap, melalui event tersebut bisa mencetak kader-kader muda di dalam sepakbola lhusus di Kabupaten Garut. 

"Selain itu tentunya juga harapannya ini menjadi motivasi juga untuk generasi muda, kemudian untuk anak-anak, agar dapat meningkatkan prestasi di dunia olahraga khususnya sepakbola," ucapnya.

Turnamen sepakbola Indonesia Muda Super League U-18 digelar dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) dan Hari Jadi Garut (HJG) ke 210 tahun 2023 telah selesai diselenggarakan, selama tiga hari Jumat, Sabtu, dan Minggu.

Baca Juga: Pemkab Garut Segera Lelang Pengelolaan Objek Wisata Situ Bagendit

Turnamen ini bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Garut, dengan diikuti oleh 12 tim di antaranya dari Tasikmalaya, Singaparna, Bandung dan Kabupaten Garut. 

Pada Turnamen ini, Kesebelasan SMK Al-Huda, Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya keluar sebagai juara, setelah di babak final berhasil menumbangkan Tim Family Cikajang Garut, dengan skor cukup meyakinkan yaitu 3-0. Sebelumnya di babak semifinal SMK Al-Huda berhasil mengalahkan tim Al-Masoem Cicalengka Kabupaten Bandung dengan skor tipis 1-0.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x