Hasil Survei Cawalkot Kota Banjar Mengundang Polemik. Ini Kata Mantan Wakil Wali Kota

- 9 Maret 2023, 08:27 WIB
Mantan Wakil Wali Kota Banjar, H. Darmadji menanggapi polemi yang terjadi atas hasil survei calon wali kota Banjar.*
Mantan Wakil Wali Kota Banjar, H. Darmadji menanggapi polemi yang terjadi atas hasil survei calon wali kota Banjar.* /dok pribadi/

KABAR PRIANGAN - Hasil Survei tentang Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Banjar yang dilaksanakan oleh Pusdikapik STISIP BP Banjar terus jadi sorotan.

Kali ini, mantan Wakil Wali Kota Banjar, H. Darmadji Prawirasetia, ikut angkat bicara menanggapi polemik survei calon wali kota yang dilaksanakan oleh Pusdikapik STISIP BP, Rabu 8 Maret 2023.

Menurut Darmadji, sebenarnya masyarakat ataupun tokoh politik tak perlu galau bahkan kemudian melakukan protes atas hasil survei STISIP BP Kota Banjar tersebut.

Baca Juga: Suhu Politik Banjar Memanas. Survei Tim Pusdikapik STISIP BP Banjar Bikin Kandidat Balon Wali Kota Bereaksi

Karena menurutnya, hasil survei itu dipastikan akan berbeda-beda, tergantung waktu maupun lembaga survei yang melakukannya.

“Kenapa mesti galau, terus protes atas hasil survei itu? Masyarakat yang menjawab si A pada hari ini, belum tentu akan menjawab sama pada survei berikutnya atau survei yang dilakukan oleh lembaga yang berbeda,” kata Darmadji.

Dia juga mengatakan bahwa saat ini masyarakat sudah cerdas. “Survei bukan segalanya. Diharapkan dari pemberitaan media berhasil mengajak masyarakat move on,” katanya.

Baca Juga: Ini 4 Cara Mendapatkan Uang Melalui Internet, Tanpa Modal Bisa Untung Jutaan!

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x