Marak Aksi Penipuan yang Mencatut Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut

- 28 Mei 2023, 20:46 WIB
Surat imbauan Dinas Pendidikan Garut menyikapi maraknya penipuan dengan menyatut nama dinas pendidikan.
Surat imbauan Dinas Pendidikan Garut menyikapi maraknya penipuan dengan menyatut nama dinas pendidikan. /kabar-priangan.com/DOK /

KABAR PRIANGAN - Dinas Pendidikan Kabupaten Garut mengirimkan surat pemberitahuan kepada Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan, Kepala SMP Negeri, Kepala SPNF se Kabupaten Garut. 

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, Ade Manadin, S.Pd. M.Pd. mengatakan, surat tersebut dibuat untuk menindaklanjuti maraknya telepon aksi penipuan dengan mengatasnamakan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, dengan dalih pengangkatan menjadi ASN dan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.

"Aksi penipuan tersebut melalui telepon, pesan singkat/SMS, WhatsApp maupun media sosial Facebook atau pesan mesengger. Aksi tersebut diketahui adanya laporan dari salah satu sekolah. Makanya kami, Dinas Pendidikan Kabupaten Garut mengimbau dan mewaspadai penipuan tersebut,” kata Ade Manadin, Minggu 28 Mei 2023 malam.

Baca Juga: Bupati Berharap Wisudawan Universitas Garut Membuka Wawasan untuk Bekerja di Luar Negeri

Ia menyebutkan, pelaku penipuan itu memperkuat aksinya dengan menuliskan bahwa akun nama Facebook tersebut bertuliskan Kepala Dinas Pendidikan Garut, Ade Manadin.

“Sehubungan dengan ditemukan laporan dari salah satu sekolah tersebut. Kami atas nama Dinas Pendidikan Kabupaten Garut mengimbau kepada seluruh pegawai ASN dan Non ASN di lingkungannya agar mewaspadai penipuan dimaksud," ujarnya.

Dalam surat himbauan tertanggal 26 Mei 2023, bernomor 800/994/Disdik, perihal pemberitahuan, yang ditandatangani Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, Ade Manadin, S.Pd. M.Pd ditujukan Kepada seluruh pegawai ASN dan Non ASN di lingkungan dinas pendidikan, agar mewaspadai penipuan dimaksud dengan memperhatikan hal-hal sebagai berikut.

Baca Juga: Bupati Berang Sikapi Kasus Hilangnya Ijazah Milik Siswa SMAN 6 Garut

1. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut tidak pernah menghubungi ASN dan Non ASN di Lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Garut dalam hal pengangkatan menjadi ASN dan kenaikan pangkat.

2. Jangan mudah percaya apabila ada oknum yang mengatasnamakan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut dan Pejabat lain.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x