2 Contoh Teks Pidato Singkat Hari Santri Nasional 2023 dengan Tema Santri Pilar Perjuangan Negeri

- 19 Oktober 2023, 07:39 WIB
Ilustrasi contoh teks pidato singkat untuk peringatan Hari Santri Nasional 2023.*
Ilustrasi contoh teks pidato singkat untuk peringatan Hari Santri Nasional 2023.* /Pixabay/

KABAR PRIANGAN – 22 Oktober merupakan momen yang dinantikan oleh seluruh santri yang ada di penjuru negeri, sebeb pada hari itu terjadi momen peringatan Hari Santri Nasional 2023

Peringatan Hari Santri Nasional 2023 jatuh pada tanggal 22 oktober sesuai dengan Keputusan Presiden (Kepres) nomor 22 tahun 2015.

Pada peringatan Hari Santri Nasional 2023 seringkali diadakan banyak kegiatan yang begitu meriah guna memberikan semangat dan apresiasi kepada para santri.

Baca Juga: 10 Ucapan Peringatan Hari Santri Nasional 2023 yang Penuh Makna dan Sesuai Tema Jihad Santri Jayakan Negeri

Untuk ikut memeriahkan Hari Santri Nasional 2023 ini kami telah menyiapkan dua contoh pidato singkat yang cocok sesuai dengan tema peringatan Hari Santri Nasional 2023.

Contoh Teks Pidato yang Pertama

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Puji syukur mari secara bersama sama kita panjatkan kehadirat Allah SWT dimana atas nikmat dan kesempatan yang diberikan pagi ini kita dapat berkumpul di tempat yang penuh berkah ini. Tak lupa juga kita sampaikan shalawat serta salam kepada junjungan kita, nabi besar Muhammad Shallallahu 'Alaihi Wasallam, kepada keluarga, para sahabat nya juga para ulama yang telah mewariskan ilmu yang terjaga untuk kita semua,semoga nanti kita diakui sebagai umatnya,aamiin yarabal alamin.

Baca Juga: Hari Santri Nasional 2023, Menyelami Hikmah 10 Kata-Kata Bijak Imam Syafii Pengingat Dalam Kehidupan

Tak henti-hentinya mari kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang, yang telah memberikan kita kesempatan untuk saling bertemu dan bersilaturahmi di hari yang berharga ini.

Hari Santri Nasional ialah hari dimana kita merayakan perjuangan, keberagaman keindahan dan gelora santri-santri di seluruh penjuru negeri. Suatu hari yang membangkitkan gairah santri.

Santri merupakan tiang keimanan, cahaya hikmah dan pewaris peradaban. Merekalah yang menjadi harapan bangsa yang bertekad untuk menekuni ilmu agama dengan sungguh-sungguh.

Baca Juga: Sejarah Panjang Bakso, Sudah Ada Sejak Dinasti Ming dan Menjadi Favorit Barack Obama

Kita tahu, perjuangan santri tidak selamanya mulus.Namun bukan menjadi suatu masalah sebab mereka terus berupaya untuk tetap melestarikan tradisi ilmiah dan ilmu agamaan kita yang kaya.

Mereka belajar, menghafal dan berusaha memahami serta mengamalkan ajaran agama dengan tekun. Pada kehidupan sehari-hari para santri juga belajar nilai kesederhanaan, kejujuran dan kesetiaan.

Mereka menjalani pendidikan agama dengan penuh semangat cinta dan pengabdian yang besar. Keberanian mereka dalam memperjuangkan kebenaran dan perdamaian menjadi inspirasi bagi kita semua.

Baca Juga: Jadwal Acara GTV Kamis 19 Oktober 2023: Tayangkan Obsesi, Paw Patrol, Nobita dan Super Deal Indonesia

Pada konteks modern, santri tidak hanya mempelajari agama tetapi juga ilmu pengetahuan dan teknologi. Santri adalah agen perubahan yang siap menanamkan nilai-nilai ilmu pendidikan dan keagamaan kepada para masyarakat yang semakin kompleks.Santri adalah ujung tombak pembangunan moral dan intelektual negara.

Maka di Hari Santri Nasional ini marilah kita untuk selalu mendoakan,mendukung dan menyayangi santri yang sedang berjuang.Kita secara bersama sama menghormati peran santri dalam menjaga keutuhan agama dan budaya.

Kita sebagai warga negara yang baik juga harus selalu bersatu dalam semangat nasionalisme untuk mewujudkan negara yang damai dan harmonis demi terciptanya masa depan yang gemilang.

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Kamis 19 Oktober 2023: Jangan Bercerai Bunda Tidak Tayang, Diganti RCTI Music Fest

Kepada seluruh pelajar yang ada di negara Indonesia,mari terus perjuangkan pendidikan dan perjuangkan agama kita.Jadilah teladan yang baik dalam segala aspek kehidupan, karena kalianlah harapan dan masa depan negeri ini. Saya pribadi berharap semoga kita semua menjadi bagian dari perjalanan untuk membangun negeri ini.

Terima kasih banyak saya ucapkan atas perhatian semua hadirin yang telah hadir. Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Contoh Teks Pidato yang Kedua

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Hormat saya sampaikan kepada para hadirin yang kami telah datang di tempat ini, dalam rangka merayakan Hari Santri Nasional. Marilah kita untuk senantiasa bersyukur kepada Allah Subhanahu wa Ta'ala, atas anugerah hidup dan kesempatan untuk berkumpul di hari yang istimewa ini dalam keadaan sehat wal afiat.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Punya Sejarah dalam Pemekaran Pangandaran, Ditambah Pasangannya Mahfud MD, Jeje Jadi Kian Pede!

Hari Santri Nasional merupakan momen penting untuk memberikan apresiasi atas peran besar para santri dalam pembangunan bangsa dan negara. Santri adalah agen perubahan, pembawa cahaya dalam kegelapan, penjaga nilai-nilai keagamaan.

Santri memegang peran kunci dalam menjaga keberagaman serta keutuhan budaya dan agama kita. Banyak tantangan dan keterbatasan yang sering mereka hadapi. Namun antusiasme, dedikasi mereka terhadap pembelajaran, dan pengabdian mereka kepada masyarakat haruslah mendapat pujian.

Pada dunia yang semakin modern ini, peran santri tidak hanya terbatas pada bidang keagamaan saja tetapi juga pada bidang ilmu pengetahuan dan teknologi. Santri lah yang menjadi tulang punggung pemeliharaan dan pengembangan budaya serta etika negara kita.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kamis 19 Oktober 2023: Libra Merasa Kacau, Scorpio Penuh Semangat, Sedangkan Sagitarius?

Maka daripada itu mari kita rayakan Hari Santri Nasional dengan penuh semangat dan berjanji untuk selalu memberikan mendukung dan memberi penghormatan atas perjuangan para santri. Kita harus selalu senantiasa berkomitmen untuk menjaga kebebasan beragama dan memastikan mereka mendapatkan pendidikan yang berkualitas. Selamat Hari Santri Nasional 2023!

Atas perhatian nya saya mengucapkan banyak terima kasih,mohon maaf apabila terdapat kesalahan.

Wassalamualaikum wr.wb

Demikian contoh pidato singkat untuk peringatan Hari Santri Nasional 2023 pada 22 Oktober, dengan tema Santri Pilar Perjuangan Negeri.***

Editor: Firda Aini Nadi Sanniyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah