Punya 14 Jabatan Ini, Asal Mula Luhut Binsar Pandjaitan Mendapat Sebutan Lord

- 10 Juni 2023, 13:32 WIB
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan memberi kesaksian dalam sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Kamis 8 Juni 2023.*
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan memberi kesaksian dalam sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Kamis 8 Juni 2023.* /Fauzan /Antara Foto

KABAR PRIANGAN – Kasus dugaan pencemaran nama baik atas laporan Luhut Binsar Pandjaitan yang menyeret Aktivis HAM dan Koordinator KontraS, Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti, membuka sudut pandang baru. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi tersebut mengaku jengkel karena dipanggil 'penjahat’ dan ‘lord’ dalam konten video yang dibuat oleh Haris dan Fatia.

Padahal panggilan ‘lord’ sendiri telah lama digunakan warganet, terutama setiap kali muncul pemberitaan mengenai Luhut Binsar Pandjaitan yang diberi jabatan baru oleh Presiden Joko Widodo.

Setidaknya Luhut Binsar Pandjaitan telah menduduki 14 jabatan selama era pemerintahan Presiden Jokowi. Uniknya, beberapa jabatan sang Menko Marves tersebut berbeda-beda dan dari berbagai bidang. Dari mulai tugas untuk mengurus PPKM wilayah Jawa-Bali dalam masa pandemi Covid 19, hingga tugas khusus mengatur distribusi minyak goreng saat harganya naik beberapa waktu lalu. 

Baca Juga: Luhut Binsar Pandjaitan Ternyata Marah dengan Panggilan Lord, Hingga Berseteru dengan Haris Azhar dan Fatia

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah 14 jabatan Luhur Binsar Pandjaitan selama masa pemerintahan Presiden Jokowi saat ini:

1. Kepala Kantor Staf Kepresidenan. Tugasnya adalah memberi dukungan kepada presiden dan wakil presiden dalam melaksanakan program prioritas nasional, komunikasi politik dan pengelolaan isu strategis. Luhut dilantik pada 31 Desember 2014.

2. Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanaan. Tugas ini diberikan Presiden pada 13 Agustus 2015 karena sang menko sebelumnya, Tedjo Edhy Purdijatno, terkena reshuffle kabinet.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x