KABAR PRIANGAN - Pada hari kemerdekaan Indonesia ke - 79 ini kamu wajib merayakannya dengan berbagai macam lomba yang seru dan menarik. Lomba 17 Agustus berpasangan akan sangat seru dilakukan karena akan ada banyak orang yang terlibat di dalamnya.
Perayaan hari kemerdekaan Indonesia dari tahun ke tahun selalu diwarnai dengan berbagai perlombaan yang unik dan menarik, hampir setiap elemen masyarakat terlibat langsung dalam perlombaan 17 Agustus dalam setiap tahunnya. Oleh karena itu berbagai jenis lomba juga mulai diciptakan untuk memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia, dari lomba 17 Agustus berpasangan, tim sampai lomba individu.
Oleh karena itu kali ini pada artikel ini akan membahas lomba 17 Agustus berpasangan yang lucu dan seru, Berikut beberapa rekomendasi lomba unik yang bisa dilakukan secara berpasangan untuk merayakan Hari Kemerdekaan 17 Agustus yang ke 79.
1. Lomba Balap Karung Pasangan
Lomba ini dilakukan dengan aturan dua peserta harus masuk ke dalam satu karung besar dan harus melompat bersama mencapai garis finish. Koordinasi dan kerjasama sangat penting dalam lomba ini. Karena jika mampu menjaga kerjasama akan bisa jatuh dan menghambat untuk mencapai garis finish.
2. Lomba Jalan Kaki Tiga
Lomba berpasangan ini juga sama seperti lomba sebelumnya yang membutuhkan koordinasi dan kerjasama yang tinggi dari masing-masing peserta, hanya bedanya pada lomba ini kaki kanan salah satu peserta diikat dengan kaki kiri pasangan mereka, kemudian mereka harus berjalan atau berlari bersama menuju garis finish. Ini menguji kerjasama dan koordinasi masing-masing pasangan.
3. Lomba Duet Makan Apel
Lomba ini mirip dengan lomba makan kerupuk yang menggigit kerupuk yang digantung, hanya saja pada perlombaan ini peserta harus bersama-sama menggigit satu apel yang digantung dengan tali. Masing-masing peserta juga tidak diperbolehkan menggunakan tangan untuk memegang apel.
4. Lomba Estafet Air Berpasangan
Satu peserta mengisi air dalam gelas plastik dengan tangan, kemudian menuangkannya ke dalam gelas yang dipegang oleh pasangan mereka yang berada di belakang mereka tanpa harus berbalik badan. Tim yang paling cepat memindahkan air terbanyak akan menang.