Bupati Garut Mengatakan Akan Membuat GOR di Limbangan, KOK Limbangan: Kami Berharap Janji Ditepati

- 2 November 2021, 17:27 WIB
Ketua Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Balubur Limbangan Kabupaten Garut, Riki.*
Ketua Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Balubur Limbangan Kabupaten Garut, Riki.* /kabar-priangan.com/Dindin Herdiana

KABAR PRIANGAN - Masyarakat Kecamatan Balubur Limbangan menyambut gembira atas janji Bupati Garut Rudy Gunawan yang akan membangun gelanggang olahraga (GOR) khususnya untuk cabang olahraga (cabor) bola voli di daerahnya.

Ketua Koordinator Olahraga Kecamatan (KOK) Balubur Limbangan, Riki, berharap apa yang disampaikan Bupati Garut dapat terealisasi. "Saya sangat gembira mendengarnya karena selama ini Limbangan kalah dengan Kecamatan Cibiuk yang sudah mempunyai GOR indoor," ujarnya.

"Kami berharap Pak Bupati tepati janji," kata Riki seusai Tim Bola Voli Limbangan meraih medali emas setelah mengalahkan tim kuat Kecamatan Garut Kota pada ajang Porkab Garut 2021 di SOR Ciateul, Sabtu, 30 November 2021.

Baca Juga: Tasik Raya FC Tarik Mundur Lima Pemainnya dari Tim Askot Tasikmalaya untuk Piala Soeratin, Ini Penyebabnya

Riki menuturkan, saat ini di Limbangan tak ada GOR, tempat latihan voli juga hanya di lapangan biasa setingkat lingkungan RT atau RW. "Alhamdulillah, makanya kami bersyukur tim bola voli Kecamatan Limbangan bisa meraih medali emas. Ini spektakuler," ucapnya.

Riki menyampaikan, pada Porkab Garut 2016 timnya hanya meraih mendali perunggu. Namun pada waktu itu telah berjanji bahwa Porkab 2020 (2021) ini harus meraih emas. "Ternyata benar Porkab 2021 ini meraih emas," ucapnya.

"Saya sebagai KOK Limbangan bangga dan berterima kasih kepada pelatih, official, pemain dan semua opihak yang telah membantu sukses nya tim kami," ujar Riki, menambahkan.

Baca Juga: Tim Tenis Meja Putri Kota Tasikmalaya Rebut Juara 3 BK Porprov Jabar 2022

Atas dasar itu, lanjut Riki, ketika Bupati menjanjikan akan membangun GOR dirinya merasa bangga. "Terus terang saja saya bangga, saya sangat menunggu sekali realisasinya janji bupati tersebut, "ucapnya.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x