Misi Maung Bandung Dekati Arema FC di Puncak Klasemen. Ini Prediksi Pertandingan Persipura vs Persib

- 18 Februari 2022, 07:32 WIB
Pertandingan Persipura Jayapura vs Persib Bandung pada pekan ke-26 BRaI Liga 1 2021/2022 akan dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat 18 Februari 2022.
Pertandingan Persipura Jayapura vs Persib Bandung pada pekan ke-26 BRaI Liga 1 2021/2022 akan dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat 18 Februari 2022. /persib.co.id/

Robert Alberts hanya ingin membawa anak asuhnya kembali meraih kemenangan setelah di laga sebelumnya ditahan imbang PSIS Semarang tanpa gol.

"Apa yang telah terjadi di laga terakhir sudah tidak penting. Yang terpenting adalah pertandingan besok (hari ini)," katanya kembali.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 23 Dibuka untuk 500.000 Pendaftar. Begini Cara Daftarnya Agar Lolos

Kendati demikian, Persib mampu menang telak 3-0 atas Persipura pada pertemuan sebelumnya di putaran pertama 31 Oktober 2021 lalu.

Pelatih asal Belanda tersebut mengatakan tak peduli berapa jumlah gol yang diciptakan, karena baginya yang terpenting ialah kemenangan.

"Jadi, kami harus bisa mencetak gol dipertandingan besok (hari ini), berapa jumlah golnya tidak penting, selama kami bisa meraih tiga poin. Kami masih punya keyakinan dan akan berjuang untuk menjadi juara," jelasnya.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Polres Sumedang Jumat 18 Februari 2022

Sementara di kubu lawan, pelatih Persipura Jayapura, Angel Alfredo Vera mengatakan persiapan tim berjalan tidak sesuai harapan.

Sebab, dirinya merasa waktu persiapan Persipura tidak cukup ideal untuk menghadapi Persib.

Apalagi, laga terakhir tim Mutiara Hitam sendiri terjadi saat melawan Barito Putera pada 14 Februari 2022 lalu.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x