Dampak Invasi Rusia ke Ukraina, Stadion Saint Petersbrug Gagal Menjadi Arena untuk Final Liga Champions

- 27 Februari 2022, 06:18 WIB
EFA akhirnya memutuskan mengalihkan arena pertandingan untuk laga final Liga Champions nanti, yang semula di Stadion Saint Petersburg, Rusia ke Stade de France di Saint-Denis, Paris.*
EFA akhirnya memutuskan mengalihkan arena pertandingan untuk laga final Liga Champions nanti, yang semula di Stadion Saint Petersburg, Rusia ke Stade de France di Saint-Denis, Paris.* / Instagram.com/@gazpromarena/

 

KABAR PRIANGAN - Invasi yang diluncurkan oleh militer Rusia terhadap Ukraina terus berjalan. Hingga hari keempat, kedua negara belum menemukan titik terang untuk melakukan perdamaian.

Dampak dari invasi tersebut, berimbas terhadap berbagai aspek yang berhubungan dengan Rusia. Salah satunya sepak bola.

Ya, Union of European Football Associations (UEFA) akhirnya memutuskan untuk memindahkan arena pertandingan untuk laga final Liga Champions yang akan digelar pada 28 Mei 2022 nanti.

Baca Juga: Pencairan BPNT di Buniseuri Ciamis Diduga Langgar Prokes. Para Penerima Bantuan Berdesakan Mencairkan Bantuan

Hal tersebut diungkapkan pihak UEFA di website resminya yaitu uefa.com setelah mengadakan pertemuan luar biasa pada hari Jumat, 25 Februari 2022, menyusul gencatan senjata yang terjadi di Ukraina.

Hasil dari pertemuan tersebut, Komite Eksekutif UEFA secara resmi memindahkan arena pertandingan dari Stadion Saint Petersburg, Rusia ke Stade de France di Saint-Denis, Paris.

Upaya itu dilakukan untuk memastikan keselamatan bagi pemain sepak bola yang akan bertanding di laga final Liga Champions nanti.

Baca Juga: Kapan Malam 27 Rajab? Lakukan Empat Amalan Ini

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x