Didukung Penonton di GOR SMAN 1 Kawali, Wushu Ciamis Sumbang Emas dan Perunggu Porprov Jabar 2022

- 15 November 2022, 23:28 WIB
Atlet wushu asal Kabupaten Ciamis seusai dikalungi medali emas di GOR SMAN 1 Kawali, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis.*
Atlet wushu asal Kabupaten Ciamis seusai dikalungi medali emas di GOR SMAN 1 Kawali, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis.* /Kabar-Priangan.com/Istimewa/

KABAR PRIANGAN - Perolehan medali emas untuk kontingen Kabupaten Ciamis kembali diraih melalui canang olahraga wushu, sekaligus persembahkan medali emas pertama untuk Ciamis pada Porprov Jabar 2022 hari Selasa 15 November 2022.

Selain itu, Ciamis juga mendapat medali perunggu dari cabor tersebut.

Medali emas diraih Ahmad Ghifari dari nomor Taolu Chang Quan, setelah mengungguli sembilan atlet lainnya di babak final yang diselenggarakan di GOR SMAN 1 Kawali, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Selasa 15 November 2022. Sedangkan medali perunggu diraih Virgi Junior dari kelas Taolu Tai Chi Chen.

Baca Juga: Ciamis Tembus 10 Besar Klasemen Sementara Porprov Jabar 2022 dengan 22 Medali Emas, Targetkan Raih 44 Emas

Ketua Pengcab Wushu Kabupaten Ciamis, H Oih Burhanudin, berterima kasih kepada seluruh atlet, pelatih dan official yang telah bekerja keras, sehingga Ciamis bisa meraih emas pertama dan perunggu dari cabor wushu.

"Terima kasih juga kepada semua masyarakat Kawali khususnya yang begitu antusias memberikan dukungan dan semangat kepada para atlet Ciamis, sehingga bisa berprestasi," ujarnya.

Oih berharap, raihan emas pertama ini bisa diikuti dengan raihan medali emas selanjutnya dari berbagai nomor sesuai target. "Kami masih ada potensi emas di kategori sanda (tarung), yakni Aep Saepudin kelas 65 kg dan Fauzan kelas 52 kg, mereka masih bermain di babak semifinal," katanya.

Baca Juga: Lawan Atlet Level Internasional, Tim Arung Jeram Kota Tasikmalaya Bawa Pulang Medali Perak Porprov Jabar 2022

Oih meminta kepada masyarakat Ciamis untuk terus memberikan semangat, doa dan dukungannya kepada atlet wushu Ciamis yang masih akan bertanding.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x