Mengenal Hutan Geger Omas, Tempat Wisata Religi untuk Bersihkan Diri Jelang Ramadhan

- 10 Maret 2023, 21:33 WIB
Suasana Nyepuh di tempat wisata religi Hutan Geger Omas dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan/antaranews.com
Suasana Nyepuh di tempat wisata religi Hutan Geger Omas dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan/antaranews.com /

 

KABAR PRIANGAN - Hutan Geger Omas merupakan salah satu dari banyak tempat wisata religi di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Hutan Geger Omas ini terletak di kaki Gunung Sawal, Desa Ciomas, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Di dalam kawasan Hutan Geger Omas, Desa Ciomas, Kec. Panjalu, Kab Ciamis ini, terdapat mata air yang di sebut oleh masyarakat sebagai mata air emas.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Bandung yang Lagi Hits 2023 dan Bagus, Cocok untuk Honeymoon!

Konon mata air tersebut berasal dari air zamzam yang dibawa dari Mekah, kemudian dituangkan di dalam kawasan itu oleh tokoh penyebar agama Islam di daerah tersebut, yaitu KH. Panghulu Gusti, seraya berdoa agar mata air itu menjadi berkah bagi seluruh warga desa.

Selain mata air, kawasan Hutan Geger Omas yang berada di tengah hamparan sawah tersebut juga terdapat makam para leluhur dan KH. Panghulu Gusti yang diziarahi oleh masyarakat ketika akan menyambut bulan suci Ramadhan.

Hutan Geger Omas merupakan tempat wisata religi yang digunakan untuk acara Nyepuh pada pertengahan Bulan Syaban menjelang bulan Ramadhan. Yaitu, ritual untuk membersihkan diri dan merawat peninggalan orang tua (sepuh).

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x