5 Tempat Wisata di Panjalu Ciamis Ini Cocok untuk Ngabuburit yang Ramah di Kantong

- 14 Maret 2023, 08:25 WIB
Ngabuburit sambil naik perahu mengelilingi Nusa Gede di tempat wisata SItu Lengkong Panjalu, Ciamis.
Ngabuburit sambil naik perahu mengelilingi Nusa Gede di tempat wisata SItu Lengkong Panjalu, Ciamis. /@nyangkupanjalu.blogspot/

KABAR PRIANGAN - Bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah tinggal menghitung hari. Banyak warga Panjalu, Ciamis yang mulai mudik atau pulang kampung dari kota-kota besar untuk menjalankan ibadah puasa dan merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga.

Dalam menjalankan ibadah puasa, masyarakat Indonesia memiliki budaya ngabuburit yaitu menunggu burit (magrib).

Kegiatan ini biasanya dilakukan dengan berjalan-jalan ke seatu tempat sambil mencari takjil. Maka tak jarang banyak tempat ngabuburit yang dipenuhi oleh para penjual makanan untuk berbuka puasa.

Baca Juga: Jadwal Acara Indosiar Selasa 14 Maret 2023: Ada Duel BRI Liga 1 Dewa United vs Barito Putera

Begitu pula dengan daerah di Panjalu, Kabupaten Ciamis yang terletak di bawah kaki Gunung Sawal. Ada 5 tempat wisata yang cocok untuk dijadikan tempat ngabuburit selama bulan Ramadhan.

Akses menuju tempat tersebut mudah dijangkau, dan ramah di kantong. Berikut destinasinya:

1. Alun-alun Panjalu

Terletak di pusat Kota, bersebelahan dengan Masjid Agung Panjalu, kantor Kelurahan, terminal, dan pasar Panjalu.

Baca Juga: Michelle Yeoh dan Brendan Fraser Raih Aktris dan Aktor Terbaik, Ini Daftar Lengkap Pemenang Piala Oscar 2023

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x