Kasus Covid- 19 Meningkat, Kegiatan PTM di Garut Dihentikan

- 1 Juni 2021, 20:58 WIB
Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman.
Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman. /kabar-priangan.com/ Aep Hendy/

KABAR PRIANGAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut terpaksa menghentikan kembali kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) yang baru dilaksanakan beberapa hari yang lalu.

Hal ini dikarenakan terjadinya peningkatan kasus konfirmasi positif pascalebaran di Kabupaten Garut.

"Kegiatan PTM terpaksa harus kita hentikan lagi meski baru kita buka beberapa hari yang lalu. Ini kita lakukan untuk menghuindari hal yang tak diharapkan mengingat saat ini terjadi peningkatan kasus Covid-19," kata Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman, Selasa 1 Juni 2021.

Kasus Covid-19 di Garut menurut Helmi meningkat pascalebaran sehingga Pemkab dan Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Garut harus melakukan pembatasan kegiatan.

Baca Juga: Tahun ini, Kabupaten Garut Dapat Jatah 570 Kuota CPNS, Terbanyak Tenaga Kesehatan

Hal ini termasuk kegiatan PTM yang baru saja dibuka beberapa hari yang lalu untuk jangka waktu dua pekan ke depan.

Hal ini tertuang dalam Surat Edaran Bupati Garut yang ditanda tangani 31 Mei 2021 dimana dalam surat tersebut tertuang poin keputusan penghentian kegiatan belajar tatap muka di sekolah dan kembali dilaksanakan secara daring.

Selain kegiatan sekolah, Helmi menyebutkan pembatasan dilakukan juga untuk kegiatan lainnya yang menimbulkan keramaian atau kerumunan.

Baca Juga: Tokoh Garut Sesalkan Tindakan Premanisme di Garut Selatan

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x