Karakter Pekerja Tasikmalaya yang Religius Disukai Warga Jepang, Program Magang Kerja untuk Lulusan SMK Dibuka

- 1 Desember 2022, 14:08 WIB
Kepala KCD Pendidikan Wilayah XII Jabar Abur Mustikawanto berbincang dengan Assistant Manager Global HRD Tokyo Biso Kogyo Corporation Yuko Tanaka dalam salah satu acara baru-baru ini.*
Kepala KCD Pendidikan Wilayah XII Jabar Abur Mustikawanto berbincang dengan Assistant Manager Global HRD Tokyo Biso Kogyo Corporation Yuko Tanaka dalam salah satu acara baru-baru ini.* /kabar-priangan.com/Istimewa/

KABAR PRIANGAN - Cabang Dinas Pendidikan (Cadisdik) Wilayah XII Jawa Barat menggandeng Tokyo Biso Kogyo Corporation, sebuah perusahaan di Jepang, menyalurkan lulusan sekolah menengah kejuruan (SMK) yang berada di Kota Tasikmalaya dan Kabupaten Tasikmalaya untuk bekerja di Jepang.

Delegasi perusahaan itu telah mengunjungi Kantor Cabang Dinas Pendidikan (KCD) Wilayah XII Jawa Barat di Kota Tasikmalaya pada 22 November 2022 lalu.

Kepada para kepala sekolah SMK negeri maupun swasta di Kota Tasikmalaya dan Kabupaten Tasikmalaya, delegasi Tokyo Biso Kogyo Corporation menyosialisasikan terkait program magang dan bekerja di negeri sakura.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Alam di Tasikmalaya Ini Cocok untuk Libur Akhir Tahun. Menenangkan Jauh dari Hiruk Pikuk

Kepala KCD Pendidikan Wilayah XII Jabar Dr. Abur Mustikawanto, MEd, mengatakan, sebagai pilot project saat ini terdapat 15 peserta didik di SMKN 1 Tasikmalaya yang telah menerapkan kurikulum dari Tokyo Biso Kogyo Corporation.

Ke depan, kata Abur, kerja sama atau kurikulum perusahaan Jepang ini tidak hanya di SMK 1 Tasikmalaya.

"Karena peluang lulusan SMK yang berada di wilayah Priangan Timur, khususnya di Tasikmalaya untuk bekerja di Jepang sangat terbuka lebar. Populasi usia kerja yang menyusut drastis di Jepang, membuat potensi untuk lulusan SMK di Jabar untuk bekerja di sana otomatis sangat terbuka," ujar Abur, Kamis 1 Desember 2022.

Baca Juga: Pasutri WNI di Qatar Bagikan Pengalaman Nonton Langsung Piala Dunia 2022, Sudah Pesan 12 Tiket Pertandingan!

Caregiver atau perawat lansia, kata dia, saat ini banyak dibutuhkan di Jepang. Makanya pihaknya sedang membuat sekolah-sekolah swasta dengan kompetensi keperawatan untuk bisa berpartisipasi juga, agar bisa direkrut.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x