Setiap Ahad Selama Bulan Puasa, Puluhan Siswa di Kota Banjar Ikuti Pesantren Literasi Ramadhan 1444 H

- 1 April 2023, 20:46 WIB
Guru mengajar siswa dalam kegiatan Pesantren Literasi Ramadhan 1444 H di SMPIT Uswatun Hasanah Banjar, Ahad 26 Maret 2023.* /kabar-priangan.com/Dok. SMPIT uswatun Hasanah Banjar
Guru mengajar siswa dalam kegiatan Pesantren Literasi Ramadhan 1444 H di SMPIT Uswatun Hasanah Banjar, Ahad 26 Maret 2023.* /kabar-priangan.com/Dok. SMPIT uswatun Hasanah Banjar /

Kaswad mengatakan, kegiatan seperti ini sangat penting bagi anak-anak sekarang untuk menguasai bahasa asing terutama Bahasa Inggris dan Bahasa Arab. "Seiring dengan perkembangan zaman, bahkan sekarang sudah tidak ada sekat lagi dengan adanya alat komunikasi. Jika kita ingin menguasai kemampuan berbahasa Inggris, bisa berlatih melalui kegiatan ini karena ini kegiatan yang sangat bagus," ujarnya.

Pesantren Literasi Ramadhan 1444 H.*/kabar-priangan.com/Dok. SMPIT UH Banjar
Pesantren Literasi Ramadhan 1444 H.*/kabar-priangan.com/Dok. SMPIT UH Banjar

Sedangkan Ahmad menuturkan, saat ini di Abad 21 sangat penting bagi anak-anak untuk didorong agar mempelajari Bahasa Inggris. "Kegiatan literasi ini sangat penting untuk keterbukaan wawasan melalui bahasa, dan SMPIT Uswatun Hasanah selalu terdepan dalam mengadakan terobosan-terobosan dari berbagai kegiatan di sekolah," ujarnya.

"Alhamdulillah SMPIT Uswatun Hasanah Banjar mampu merencanakan dan melaksanakan kegiatan-kegiatan yang belum dilaksanakan oleh sekolah yang lain," kata Ahmad.

Baca Juga: Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional di Bulan April 2023, Ada Libur dan Jadwal Cuti Bersama!

Disampaikan Founder Rumah Literasi Banjar, Dedeh Rohayati, SPd, MPd, digelarnya kegiatan tersebut merupakan upaya kita semua untuk mengajarkan bagaimana anak-anak mencintai alam dan lingkungan sekitarnya serta membiasakan peduli terhadap lingkungan.

Pembukaan Pesantren Literasi Ramadhan 1444 H.*/kabar-priangan.com/Dok. SMPIT UH Banjar
Pembukaan Pesantren Literasi Ramadhan 1444 H.*/kabar-priangan.com/Dok. SMPIT UH Banjar

"Mudah-mudahan melalui kegiatan ini bisa membekali anak-anak dengan ilmu bahasa asing, karena indikator keberhasilan seseorang tidak hanya melalui kolaborasi dan berpikir kritis, tetapi juga kemampuan dalam berbahasa asing," ucap Dedeh.***

 

 

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x