Kehadiran Cafe Dangdut di New York, Diharapkan Mampu Membumikan Musik Dangdut di Negeri Paman Sam

26 Mei 2021, 21:48 WIB

KABAR PRIANGAN ONLINE - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno berharap Musik Dangdut bisa diakui secara resmi sebagai salah satu warisan budaya Indonesia oleh Unesco. Makanya, kehadiran cafe dangdut di New York, Amerika Serikat diharapkan mampu membumikan musik dangdut di negeri Paman Sam tersebut. Selain itu, Cafe Dangdut yang dirintis oleh Fitri Carlina ini diharapkan juga mampu mengangkat serta mempromosikan kopi Indonesia di luar negeri, khususnya Amerika Serikat. Dikutip dari akun instagram @sandiagauno, Menparekraf Sandiaga Uno menerima audiensi dari rombongan Fitri Carlina yang berniat membuka kedai kopi dangdut di New York. Dalam kesempatan itu, Sandi pun membubuhkan tandatangan di prasasti pembukaan kafe dangdut di New York. “Appreciation for launching ‘Cafe Dangdut New York’ The first dangdut coffee truck and coffee shop in America” demikian kalimat yang tertuang dalam prasasti itu. Baca Berita Selengkapnya di: kabarpriangan.pikiran-rakyat.com #cafedangdut #newyork #menparekraf

Video Lainnya

Terpopuler

Kabar Daerah

x