Rekomendasi Resep Menu Masakan Khas Sunda, Soto Bandung dengan Gepuk,Cocok untuk Sarapan Pagi

- 5 November 2022, 12:30 WIB
Rekomendasi menu sarapan pagi khas sunda
Rekomendasi menu sarapan pagi khas sunda /Kolase youtube/


KABAR PRIANGAN - Bingung mau masak apa hari ini? berikut adalah rekomendasi menu makan hari ini yaitu masakan khas Bandung, soto Bandung dan Gepuk.

Sebagai bintang utama dari menu ini adalah daging sapi has dalam, kedua hidangan khas Sunda ini dapat dijadikan menu sarapan spesial yang praktis.

Simak resep lengkapnya, sebagaimana dikutip kabar priangan dari berbagai sumber.

Baca Juga: Link Streaming Liga Premier Chelsea vs Arsenal, Berikut Preview, Head to Head dan Prediksi Kedua Tim

Soto Bandung

Bahan

  • 250 gram daging sapi
  • 1 buah lobak, dikupas, diiris tipis, direbus
  • 75 gram kacang kedelai, direndam dengan air panas, ditiriskan, digoreng
  • 2 liter air

Bumbu

  • 4 siung bawang putih, dihaluskan
  • 1/4 sdt merica halus
  • 1 batang serai, dimemarkan
  • 3 cm jahe, dimemarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdt garam
  • 1 batang daun bawang, diiris hlaus
  • 2 batang seledri, diiris halus

Baca Juga: Polri Terus Berupaya Meningkatkan Program Pengamanan KTT G20, Diantaranya Gunakan Face Recognition

Cara membuat

  1. Rebus daging sapi bersama serai, jahe, dan daun salam hingga empuk (air tersisa 1 liter), angkat, tiriskan. Potong daging berbentuk dadu, sisihkan;
  2. Didihkan kembali air bekas rebusan daging (air kaldu), tambahkan bawang putih, merica halus, dan garam;
  3. Masukkan kembali daging sapi yang sudah dipotong, biarkan mendidih kembali, angkat;
  4. Letakkan lobak di dalam mangkuk saji, tambahkan kuah dan dagingnya. Taburkan bawang goreng, daun bawang, seledri, dan kacang kedelai, sajikan.

Baca Juga: Barcelona Akan Ditinggalkan Pique, Sedang Membidik Pemain Bek Pengganti

Halaman:

Editor: Chaidir Primananda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah