Perlengkapan Naik Gunung yang Wajib Dibawa: Pilih Trekking Pole dari Eiger atau Consina?

- 30 Mei 2024, 11:00 WIB
Trekking pole menjadi salah satu perlengkapan naik gunung yang wajib kamu bawa untuk membantu kamu melewati jalur pendakian.
Trekking pole menjadi salah satu perlengkapan naik gunung yang wajib kamu bawa untuk membantu kamu melewati jalur pendakian. /Eigeradventure.com/

KABAR PRIANGAN - Mendaki gunung merupakan aktivitas yang menantang dan penuh petualangan, namun memerlukan persiapan yang matang dan perlengkapan yang memadai untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan. Salah satu perlengkapan penting yang harus dibawa saat mendaki adalah trekking pole.

Trekking pole tidak hanya membantu menjaga keseimbangan, tetapi juga mengurangi beban pada lutut dan kaki saat melewati medan yang sulit. Dua jenama terkenal yang sering menjadi pilihan para pendaki adalah Consina dan Eiger.

Keduanya menawarkan trekking pole dengan kualitas yang handal dan fitur yang bervariasi. Namun, manakah yang lebih sesuai untuk kebutuhan pendakian kamu?  Mari kita bahas lebih lanjut keunggulan masing-masing produk, agar kamu dapat memilih trekking pole terbaik untuk aktivitas mendaki kamu. Berikut kami sajikan perlengkapan naik gunung yang wajib dibawa trekking pole dari Eiger dan Consina. 

Baca Juga: Perlengkapan Naik Gunung yang Wajib Dibawa: 3 Rekomendasi Raincoat Eiger yang Cocok untuk Mendaki!

Rekomendasi Trekking Pole dari Eiger dan Consina 

1.WS Valor Trekking Pole 1.0

Jelajahi keindahan alam dan daki gunung menggunakan trekking pole Valor 1.0 WS, yang menawarkan keseimbangan, stabilitas, dan ketahanan. Dengan desain warna yang menarik dan bahan aluminium alloy yang kuat, trekking pole ini ideal untuk hiking, trekking, dan trail running. Dilengkapi dengan mekanisme quick lock, panjangnya dapat disesuaikan dari 63 cm hingga 135 cm sesuai kebutuhan. Bentuknya yang dinamis memudahkan penyimpanan trekking pole ini di dalam backpack saat tidak digunakan. 

2.Trekking Pole 2 Selection

Trekking pole ini dilengkapi dengan sistem antishock yang akan menarik perhatianmu dengan fungsionalitas dan kenyamanannya. Pegangan EVA yang dilengkapi dengan wrist strap dan area pendukung yang luas memungkinkan tangan bergerak bebas untuk tujuan keamanan jika tersangkut.

3.HI Treck S

Trekking pole Hi Treck S, memberikan keseimbangan, stabilitas, dan ketahanan yang kamu butuhkan. Hi Treck S menggabungkan konstruksi aluminium yang kuat dengan tali pergelangan tangan dan pegangan EVA lembut yang menyerap kelembapan, menjaga tangan tetap kering untuk kenyamanan sepanjang petualangan kamu. Trekking pole ini dilengkapi dengan mekanisme quick-lock yang memungkinkan pengaturan panjang dari 44 cm hingga 130 cm dan memiliki empat section yang dapat dilipat, memudahkan penyimpanan saat tidak digunakan.

Baca Juga: 3 Survival Kit jadi Perlengkapan Naik Gunung yang Wajib Dibawa Saat Mendaki, Bahaya Kalau Lupa!  

4.Consina Duralumin Trekking Pole

Selain membantu mendistribusikan energi saat mendaki, trekking pole juga memiliki berbagai fungsi lain yaitu dapat mengurangi risiko cedera pergelangan kaki, alat untuk mengukur kedalaman air saat menyeberangi sungai, atau sebagai tiang utama untuk tenda ultra ringan. Consina Duralumin Trekking Pole hadir dengan desain yang sangat fungsional, kuat, dan ringan. Trekking pole ini terbuat dari bahan Duralumin Aluminium Alloy yang kuat, tahan karat, dan ringan.

5.Consina Folding Trekking Pole

Trekking pole ini dapat membantu menopang beban tubuh dari gravitasi, mengurangi tekanan pada lutut selama perjalanan, dan mendistribusikan tenaga tidak hanya pada kaki tetapi juga pada lengan dan bahu. Selain itu, dapat digunakan sebagai tiang kecil saat mendirikan shelter darurat.

Halaman:

Editor: Helma Apriyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah