Target Rp 10 M dari Parkir Berlangganan Optimis Tercapai

- 16 Maret 2021, 15:53 WIB
Kepala Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) wilayah Kabupaten Sumedang, Mohammad Deni Zakaria.
Kepala Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) wilayah Kabupaten Sumedang, Mohammad Deni Zakaria. /kabar-priangan.com/Nanang S/

KABAR PRIANGAN - Kepala Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) wilayah Kabupaten Sumedang, Mohammad Deni Zakaria mengatakan, target parkir berlangganan optimis tercapai.

Target parkir berlangganan senilai Rp 10 milyar di Kabupaten Sumedang ini pembayarannya berbarengan dengan pembayaran PKB (pajak kendaraan bermotor).

Baru-baru ini, menurut Deni, sebagai catatan jumlah kendaraan di Sumedang total mencapai 310 ribu kendaraan dimana 90% diantaranya adalah roda dua.

Baca Juga: Korban Luka Tragedi Tanjakan Cae Tersisa 7 Orang, Perkembangan Kesehatan Terus Dipantau

"Dari jumlah tersebut sebanyak 214 ribu yang melakukan pembayaran pajak," ujar Deni.

Digambarkan Deni, bila dari 214 ribu yang membayar parkir berlangganan sepeda motor saja, dimana besarnya Rp 50 ribu per unit maka total mencapai Rp 10,7 milyar.

Belum lagi kalau kendaraan roda empat yang tarif parkir berlangganannya mencapai Rp 100 ribu per kendaraan.

Baca Juga: Lagi Kecelakaan di Sumedang, Mesin Truk Mendadak Mati dan Terguling di Tanjakan Cae

Parkir berlangganan memang menjadi potensi bagi pemerintah daerah untuk meningkatkan PAD.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah