Memasuki Puasa, Polres Tasikmalaya Kota Gelar Operasi Keselamatan

- 12 April 2021, 15:06 WIB
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Doni Hermawan saat memimpin apel kesiagaan operasi Keselamatan Lodaya 2021.
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Doni Hermawan saat memimpin apel kesiagaan operasi Keselamatan Lodaya 2021. /kabar-priangan.com/Ema Rohima/

KABAR PRIANGAN - Ramadan tahun 2021 ini, akan berbeda dengan Ramadan sebelumnya. Dimana kondisi Pandemi Covid-19 ini, tidak akan ada kegiatan ngabuburit dengan konvoi berkendaraan atau sahur on the road yang bisa menimbulkan kerumunan.

Pasalnya, polisi akan menggelar operasi Keselamatan Lodaya 2021. Dimana operasi ini bertujuan untuk mewujudkan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas.

Baca Juga: Suasana Masih Covid, Tingkat kunjungan ke Pemakaman Jelang Ramadan 1442 H Menurun 80 Persen

Hal tersebut disampaikan Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP. Doni Hermawan saat memimpin apel gelar pasukan operasi Keselamatan Lodaya 2021 di halaman Mapolres Tasikmalaya Kota, Senin 12 April 2021.

Menurutnya, operasi Keselamatan ini, merupakan operasi mandiri kewilayahan yang digelar dalam rangka pra operasi ketupat. Sesuai amanat Undang Undang Republik Indonesia Nomor 22 tahun 2009, tentang lalu lintas dan angkutan jalan.

Untuk itu pihaknya bersama pemerintah dan didukung instansi terkait, serta pemangku jalan lainnya memiliki tanggung jawab untuk menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas. 

Baca Juga: Suasana Masih Covid, Tingkat kunjungan ke Pemakaman Jelang Ramadan 1442 H Menurun 80 Persen

Selain itu, bertanggung jawab dalam menurunkan titik lokasi kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas guna terciptanya Kamseltibcar lalu lintas yang aman dan kondusif.

"Yang menjadi konsentrasi, karena kondisi Pandemi Covid-19, Polri juga bertanggung jawab dalam meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat, serta pengawasan dan penertiban terhadap protokol kesehatan," ucapnya.

Menurutnya, operasi ini bidang lalu lintas yang mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif, disertai penindakan hukum selektif prioritas.

Halaman:

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x