Vaksin Coronavac Produksi Sinovac Akhirnya Direkomendasikan oleh WHO

- 7 Juni 2021, 15:10 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19.
Ilustrasi vaksin Covid-19. /pixabay/

KABAR PRIANGAN – Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) sudah merekomendasikan vaksin Covid-19 produksi Sinovac (CoronaVac) dalam daftar penggunaan darurat atau Emergency Use Listing (EUL) seperti yang diungkapkan tim penanganan satgas Covid-19 dalam web resminya covid19.go.id pada Jumat, 4 Juni 2021.

Ini berarti WHO telah mengakui keamanan dan efektivitas dari vaksin keluaran Sinovac ini sebagai vaksin yang bisa melindungi kita dari virus penyebab Covid-19.

Lebih lanjut, WHO menilai setelah menerima dua dosis vaksin Covid-19 dari Sinovac, maka para penerima vaksin apabila terinfeksi setidaknya terlindungi hingga 51% dari gejala Covid-19, bahkan 100% mencegah gejala yang parah hingga butuh rawat inap.

Baca Juga: Koleksi Winnie The Pooh bisa Masuk Guinness World Records?

Sebelumnya, penggunaan vaksin keluaran Sinovac di Indonesia hanya berdasarkan keputusan Badan POM yang mengeluarkan izin penggunaan darurat pada 11 Januari 2021 silam.

Selain melakukan vaksinasi, diharapkan agar masyarakat untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan 3M, yakni Memakai masker, Menjaga jarak serta hindari kerumunan, dan rutin Mencuci tangan pakai sabun di air mengalir.***

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x