Kuburan Tujuh Kucing yang Dimutilasi di Tasikmalaya Ditemukan!

- 3 Oktober 2022, 15:03 WIB
Tim Inafis Polres Tasikmalaya Kota melakukan identifikasi temuan kuburan bangkai tujuh ekor kucing yang dikubur disekitar terminal angkot Pasar Indihiang Kota Tasikmalaya, Senin 3 Oktober 2022.*
Tim Inafis Polres Tasikmalaya Kota melakukan identifikasi temuan kuburan bangkai tujuh ekor kucing yang dikubur disekitar terminal angkot Pasar Indihiang Kota Tasikmalaya, Senin 3 Oktober 2022.* /Kabar-priangan.com/Asep MS/

Baca Juga: Zodiak Hari Ini, Senin 3 Oktober 2022: Keuntungan Finansial di Akhir Hari akan Didapatkan oleh Libra!

"Sehingaga nyambung, dan kita bersama tim Inafis Polres Tasikmalaya Kota langsung mendatangi TKP juga komunitas pecinta kucing Kota Tasik," ujar Iwan.

Setelah di TKP lanjut dia, petugas melakukan oleh TKP berikut meminta keterangan saksi-saksi.

"Benar setelah mendapatkan informasi dari saksi bahwa ada tiga kucing dewasa dan empat anak kucing yang telah dikubur.

"Kemudian kuburan tersebut kita gali dan memang didapati bangkai kucing sejumlah itu dalam keadaan mengenaskan dimana kucing dewasa telah terpisah antara tubuh dan kepala sementara kucing anaknya dibelek dibagian perut," jelasnya.

Baca Juga: Ada Face Recognition Boarding Gate, Naik Kereta Api Tak Perlu Lagi Tunjukkan Tiket

Untuk penguburan ujar Kapolsek, memang bukan dilakukan oleh pelaku tapi inisiatif dari petugas parkir karena selain pisiknya sangat mengenaskan juga menghindari bau dari bangkai kucing.

"Atas kasus tersebut pelaku dikenakan pasal 302 KUHP dengan ancaman 9 bulan penjara," katanya.

Sementara itu, Tantan Supriatna (32) salah seorang petugas parkir di Pasar Indihiang mengatakan, bangkai kucing ditemukan pada Sabtu 1 Oktober 2022 pagi.

"Kalau yang menemukan pertama kali sopir angkot. Saya juga dikasih tau sopir angkot pada Hari Sabtu pagi sekitar jam setengah enam," ujar Tantan.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x