KKN-PAR STITNU Al-Farabi Pangandaran Gelar Peringatan Isra Miraj, Warga Minta Perbaikan Jalan kepada Wabup

- 18 Februari 2023, 21:43 WIB
Kegiatan memperingati Isra Miraj 1444 Hijriyah juga dilaksanakan oleh DKM Nurul Iman Desa Sukamulya, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Sabtu 18 Februari 2023.
Kegiatan memperingati Isra Miraj 1444 Hijriyah juga dilaksanakan oleh DKM Nurul Iman Desa Sukamulya, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Sabtu 18 Februari 2023. /kabar-priangan.com/Kiki Masduki

Baca Juga: Kelaparan di Jalan Tol? Ini 4 Tempat Wisata Kuliner Rest Area di Jabar, Banyak Menu Khas Sunda yang Favorit!

"Selain itu telah total berpartisipasi dalam setiap kegiatan masyarakat di Desa Sukamulya. Kegiatan keagamaan di Desa Sukamulya ini tidak hanya peringatan PHBI, tapi kami juga ada pengajian bulanan dan tahlil keliling," kata Herdiana.

Kegiatan ini juga dijadikan sebagai momen menyampaikan aspirasi masyarakat Desa Sukamulya secara langsung kepada Wabup Ujang yang diwakili oleh kepala desa dan disampaikan saat sambutannya.

Peringatan Isra Miraj di Langkaplancar Pangandaran.*
Peringatan Isra Miraj di Langkaplancar Pangandaran.*

"Jalanan di Desa Sukamulya yang sudah rusak menjadi salah satu hambatan untuk pembangunan infrastruktur yang lainnya. Karena jalan merupakan sarana untuk lalu lalang, sementara kalau jalan masih rusak seperti saat ini masyarakat yang lalu lalang atau mobil yang akan lewat mengantar bahan-bahan untuk melakukan pembangunan infrastruktur jadi terhambat," ujarnya.

Baca Juga: 4 Tempat Wisata Kuliner Cafe di Tasikmalaya yang Paling Hits dan Estetik, Cocok untuk Malam Mingguan

Sementara itu, Wabup Ujang mengatakan dalam sambutannya, kewenangan melakukan perbaikan jalan sesuai dengan masing-masing jalannya karena jalanan itu ada yang berstatus jalan nasional, jalan provinsi, jalan kabupaten dan jalan desa.

"Saya baru pertama kali datang ke Desa Sukamulya ini dan ternyata jalanan di sini masih rusak, Insya Allah nanti kami bantu untuk perbaikan jalan ini agar mendapatkan bantuan dari provinsi dan kabupaten," katanya.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah