Pilpres 2024, TKD Prabowo-Gibran Kabupaten Tasikmalaya Rapatkan Barisan, Targetkan Suara Lebih 70%

- 13 Desember 2023, 21:53 WIB
TKD Prabowo-Gibran Kabupaten Tasikmalaya melakukan rapat konsolidasi dan silaturahmi dengan mengumpulkan partai tim koalisi di Hotel Dewi Asri Singaparna, Selasa 12 Desember 2023.*/Kabar Priangan/Istimewa
TKD Prabowo-Gibran Kabupaten Tasikmalaya melakukan rapat konsolidasi dan silaturahmi dengan mengumpulkan partai tim koalisi di Hotel Dewi Asri Singaparna, Selasa 12 Desember 2023.*/Kabar Priangan/Istimewa /

KABAR PRIANGAN - Kian dekatnya pelaksanaan Pilpres 2024 kian menguatkan Tim Kemenangan Daerah (TKD) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka Kabupaten Tasikmalaya untuk memenangkan pasangan capres dan cawapres nomor urut dua tersebut di Kabupaten Tasikmalaya.

Pada Selasa 12 Desember 2023 TKD Prabowo-Gibran Kabupaten Tasikmalaya melakukan rapat konsolidasi dan silaturahmi dengan mengumpulkan partai tim koalisi di Hotel Dewi Asri Singaparna. Selain menguatkan silaturahmi, dalam pertemuan tersebut juga dibeberkan sejumlah kiat-kiat memenangkan Prabowo-Gibran di Kabupaten Tasikmalaya.

Ketua TKD Kabupaten Tasikmalaya, Asep Sopari Al Ayubi, mengatakan, pihaknya mengadakan konsolidasi seluruh jajaran pengurus TKD Kabupaten Tasikmalaya. Upaya ini untuk menguatkan lebih erat dan mengenal satu sama lain anggota TKD Prabowo-Gibran di Kabupaten Tasikmalaya. "Karena ini kan bagian-bagian dari sembilan partai dan seluruh jajaran pengurus hadir di sini. Tentunya kami pada kesempatan ini bukan lagi merumuskan tapi beberapa konsep yang diarahkan TKN dan TKD Jabar, kami mengimplementasikan di bawah," ujar Asep.

Baca Juga: 3 Minggu Setelah Dibongkar Pemkab Tasikmalaya, Pemanfaatan Lahan Eks Terminal Cilembang Belum Jelas

Asep menuturkan, bicara by data jika melihat survei LSI, maka kemenangan Prabowo-Gibran saat ini di angka 52 persen. Sementara di Jawa Barat memiliki target 65 persen. Sebab berkaca dari Pemilihan Presiden 2019 kemenangan Prabowo Subianto di Kabupaten Tasikmalaya ini sebesar 70 persen. Maka pada pemilihan presiden kali ini menargetkan lebih dari 70 persen. "Saat ini tinggal melakukan pemetaan untuk mencapai target itu," katanya.

Ia menyebut, dengan target 70 persen suara itu akan mendongkrak target 65 persen di tingkat Jawa Barat karena suara Jawa Barat akan berpengaruh terhadap sura secara nasional. Karena itu pihaknya memiliki motivasi untuk kemenangan satu putaran. "Maka dari itu, satu putaran itu harus terwujud sebab satu putaran tersebut juga optimistis dilihat dari data survei saat ini," ucapnya.

Saat ini pun, kata dia, tim dari TKD terus melakukan penguatan bagaimana kecintaan warga Kabupaten Tasikmalaya ke Prabowo-Gibran. "Kawan-kawan di Kabupaten Tasikmalaya siap untuk memenangkan Prabowo di atas 70 persen," kata Asep.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x