Hati-hati Libur Nataru di Pantai Pangandaran Ada Rekayasa Jalur! Ini Jalur-jalur yang Bisa Dilalui dan Ditutup

- 14 Desember 2023, 20:57 WIB
Kasat Lantas Polres Pangandaran AKP Asep Nugraha menyampaikan sosialisasi rekayasa jalur saat bersilaturahmi dengan wartawan di Aula Rapat Kantor Samsat Pangandaran, Kamis 14 Desember 2023.*/Kabar Priangan/Kiki Masduki
Kasat Lantas Polres Pangandaran AKP Asep Nugraha menyampaikan sosialisasi rekayasa jalur saat bersilaturahmi dengan wartawan di Aula Rapat Kantor Samsat Pangandaran, Kamis 14 Desember 2023.*/Kabar Priangan/Kiki Masduki /

KABAR PRIANGAN - Para pemilik rental kendaraan wisata ATV dan mobil gowes yang ada di kawasan objek wisata Pantai Pangandaran, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, diimbau untuk mengikuti rekayasa jalur. Jalur tersebut telah dibuat oleh Polres Pangandaran dalam upaya mengantisipasi kemacetan saat liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru).

"Kami mengimbau para pemilik rental ATV dan mobil gowes yang ada di kawasan objek wisata untuk mengikuti rekayasa jalur yang dibuat oleh Satlantas Polres Pangandaran untuk menghindari terjadinya kemacetan," kata Kasat Lantas Polres Pangandaran AKP Asep Nugraha saat bersilaturahmi dengan sejumlah wartawan di Aula Rapat Kantor Samsat Pangandaran, Kamis 14 Desember 2023.

Wisatawan bermain di Pantai Barat Pangandaran.*/kabar-priangan.com/Kiki Masduki
Wisatawan bermain di Pantai Barat Pangandaran.*/kabar-priangan.com/Kiki Masduki

Asep mengatakan, terdapat beberapa titik yang kerap mengalami kepadatan kendaraan, kecuali kondisi lalu lintas sedang sepi. "Jika jalurnya macet kan yang rugi para pemilik rental ATV dan mobil gowes juga, kalau jalurnya lancar kan usahanya juga bisa lancar," ujar Asep seraya berharap sosialisasi ini tersampaikan kepada warga masyarakat khususnya wisatawan yang akan liburan ke Pantai Pangandaran.

Baca Juga: 40 Perajin Bordir Tasikmalaya Gelar Bazar Murah Busana Muslim Peduli Palestina, Pengunjung Membludak!

Adapun rekayasa lalin saat Nataru 2023-2024 akan diterapkan di kawasan objek wisata dan jalur alteri menuju kawasan wisata sebagai berikut:

- Di kawasan wisata Pantai Pangandaran berlaku one way atau satu arah mulai dari pintu masuk utama sampai dengan Pertigaan Susi atau Simpang Matahari, dan belok kiri menuju Perempatan Ajo Jalan Kidang Pananjung.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah