Bobotoh Tasikmalaya Konvoi di Sepanjang Jl. HZ Mustofa Setelah Persib Bandung Resmi Juara BRI Liga 1 2023 2024

- 31 Mei 2024, 23:25 WIB
Bobotoh di Tasikmalaya melakukan konvoi kemenangan setelah Persib resmi jadi Juara BRI Liga 1 musim 2023 2024
Bobotoh di Tasikmalaya melakukan konvoi kemenangan setelah Persib resmi jadi Juara BRI Liga 1 musim 2023 2024 /Kabar Priangan / Adiyatma/

KABAR PRIANGAN – Persib Bandung resmi menjadi juara dari BRI Liga 1 2023 2024 setelah mengalahkan Madura United di partai Final Championship Series Leg 2 yang digelar di Stadion Gelora Bangkalan Madura. Persib berhasil mengalahkan Madura United dengan skor akhir 3-1 di leg kedua, sehingga agregat 6-1 atas Madura United.

Kemenangan tersebut resmi menjadikan Persib Bandung sebagai juara BRI Liga 1 2023 2024 setelah menunggu 10 tahun lamanya yang terakhir kali Persib mengangkat piala pada tahun 2014 yang lalu. Kemenangan ini jelas menjadi kemenangan yang ditunggu para Bobotoh yang haus akan gelar juara.

Baca Juga: Persib Bandung 3 Bintang! David da Silva Top Skor, Bojan Hodak Pelatih Terbaik: Ini Daftar Peraih Penghargaan

Kebahagiaan ini tidak hanya dirasakan oleh Bobotoh yang ada di sekitaran Bandung Raya, tetapi hampir di seluruh wilayah Jawa Barat yang menjadi basis pendukung dari Persib Bandung termasuk di Tasikmalaya.

Setelah kemenangan atas Madura United para Bobotoh yang berada di titik-titik nobar pertandingan final leg kedua Persib vs Madura United salah satunya di Universitas Perjuangan Tasikmalaya melakukan konvoi kemenangan. Konvoi tersebut terjadi di sepanjang jalan Haji Zaenal Mustofa (HZ Mustofa).

Baca Juga: Persib Bandung Juara BRI Liga 1 2023 2024, Tekuk Madura United di Kandangnya 3-1 (6-1)

Para Bobotoh Tasikmalaya bernyanyi sambil beriring-iringan berjalan mengendarai kendaraan roda dua dan roda empat di sepanjang Jalan HZ. Momen ini menjadi sebuah momen yang ditunggu-tunggu para pendukung Persib Bandung setelah terakhir kali juara pada tahun 2014 atau 10 tahun yang lalu.

Konvoi bobotoh berjalan tertib 

Konvoi kemenangan itu berjalan dengan tertib meski menyebabkan kemacetan di sepanjang jalan HZ Kota Tasikmalaya. Polisi pun bersiaga di sepanjang Jalan HZ Mustofa untuk mengurai kemacetan. Konvoi kemenangan tersebut dimulai dari persimpangan Tugu Asmaul Husna sampai persimpangan Pasar Padayungan.

Momen ini pernah terjadi juga pada tahun 2014 ketika Persib Bandung berhasil menjadi juara Liga Indonesia 2023 2024. Kala itu para Bobotoh di Tasikmalaya juga melakukan konvoi kemenangan di sepanjang Jalan HZ Mustofa.***

Halaman:

Editor: Yuni Kartika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah