Malam Nisfu Sya’ban Tahun Ini Jatuh Tanggal Berapa? Simak di Sini!

- 21 Februari 2024, 13:10 WIB
Ilustrasi jadwal Nisfu Sya'ban tahun 2024.
Ilustrasi jadwal Nisfu Sya'ban tahun 2024. /umsu.ac.id/

KABAR PRIANGAN – Tak terasa bulan Sya’ban, bulan ke delapan dalam kalender Hijriah ini sudah kita masuki. Di bulan ini ada satu malam istimewa, dimana catatan amal ibadah umat manusia selama satu tahun akan ditutup dan diberikan kepada Yang Maha Kuasa, yang disebut malam Nisfu Sya’ban.

Di malam Nisfu Sya’ban akan dibuka 300 pintu rahmat dan pintu ampunan oleh Allah SWT untuk umat manusia. Ini diperkuat oleh hadist dari Abu Hurairah RA, yang mengatakan bahwa pintu-pintu langit dan pintu-pintu rahmat akan dibuka, maka bangunlah, dan dirikanlah sholat, serta angkatlah kepala dan kedua tanganmu untuk berdoa. Dalam hadist mengenai malam Nisfu Sya’ban itu juga dikatakan bahwa Allah akan mengampuni dosa-dosa umat manusia, kecuali yang menyekutukannya: tukang sihir, tukang ramal, orang yang suka bermusuhan, orang yang suka mengadu domba, pemabuk, orang yang durhaka kepada kedua orang tua, dan orang yang memutuskan silaturahmi.

Pada malam Nisfu Sya’ban, umat muslim dianjurkan untuk mengerjakan amalan sholeh, diantaranya memperbanyak doa, mengucapkan dua kalimat syahadat, membaca istigfar serta zikir, dan mengerjakan sholat malam. Bahkan ada yang menganjurkan untuk berpuasa pada siang hari sebelum malam Nisfu Sya’ban.

Baca Juga: Dilarang Berpuasa Setelah Nisfu Syaban, Kecuali Empat Jenis Puasa Ini. Simak Penjelasan Ustadz Abdul Somad

Sebagaimana yang tertulis dalam hadist dari HR. Ibnu Majah, yang mengatakan “Jika tiba malam Nisfu Sya’ban, beribadahlah di malamnya, dan puasalah di siangnya”. Ibadah-ibadah tersebut merupakan sunah yang biasa dilakukan oleh Rosulullah SAW ketika memasuki bulan Sya’ban. Jika dilakukan, amalan-amalan tersebut dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan. Selain itu, Insha Allah, akan mendapatkan pahala.

Malam Nisfu Sya’ban adalah salah satu waktu dari lima malam yang mustajab untuk memanjatkan doa. Sesuai dengan sabda Rasulullah SAW, “Lima malam yang tidak akan di tolak doa di dalamnya: malam pertama bulan Rajab, malam Nisfu Sya’ban, malam Jumat, malam Idul Fitri, dan malam Idul Adha.”

Malam Nisfu Sya’ban terjadi pada pertengahan bulan hijriyah, yaitu tanggal 15. Di tahun 2024 ini, 15 Sya’ban 1445 bertepatan dengan tanggal 25 Februari 2024, sehingga malam Nisfu Sya’ban jatuh pada tanggal 24 Februari 2024. Malam Nisfu Sya’ban ini menjadi waktu yang sangat dinantikan oleh seluruh umat Islam.***

Editor: Helma Apriyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x