Akhiri Puasa Gelar 23 Tahun, PSM Makassar Juara BRI Liga 1 2022 2023, Berpesta di Depan Para Pendukung MU

- 31 Maret 2023, 23:51 WIB
PSM Makassar menang atas Madura United dan menjadi juara BRI Liga 1 2022 2023.*/ Instagram /@psm_makassar
PSM Makassar menang atas Madura United dan menjadi juara BRI Liga 1 2022 2023.*/ Instagram /@psm_makassar /

KABAR PRIANGAN - PSM Makassar berhasil menjadi juara lebih cepat kompetisi sepak bola tertinggi Indonesia BRI Liga 1 2022 2023. Hal itu setelah berhasil mengalahkan Madura United (MU) dengan skor 3-1 dalam lanjutan liga 1 pekan ke-32 musim ini di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur, Jumat 31 Maret 2023 malam.

Kemenangan atas Madura United tersebut berhasil memberikan 3 poin dan membut PSM Makassar mengoleksi 72 poin di pekan ketika menyisakan dua laga lagi. PSM menjadi juara musim ini karena koleksi 72 poin tersebut sudah tidak bisa terkejar oleh dua tim dibawahnya yakni runner up Persib Bandung dan peringkat ketiga Persija Jakarta. 

Walaupun PSM merupakan tim yang tidak diunggulkan untuk menjadi juara pada BRI Liga 1 musim ini, tetapi nyatanya di bawah asuhan Bernardo Tavarez berhasil membuktikan diri bahwa mereka merupakan salah satu tim besar dalam persepakbolaan Indonesia dengan berhasil menjuarai liga. 

Baca Juga: Hasil Akhir Persija vs Persib: Maung Bandung Tetap di Peringkat Kedua, Namun Selisih Poin Menipis

Skuad PSM tidak diisi oleh pemain-pemain bintang seperti dua tim dibawahnya yakni Persib dan Persija, tetapi berhasil membuktikan diri dengan bermain konsisten mencatatkan 21 kemenangan, 9 hasil seri, dan 2 kali mengalami kekalahan dalam 31 pertandingan yang sudah dilakoni. 

PSM meninggalkan Persib yang baru mengoleksi 59 poin dan Persija dengan 57 poin. Kemenangan di kandang para pendukung Madura United membuat PSM berhak untuk mengangkat trofi juara dan berlaga di kancah Asia mewakili Indonesia dalam AFC Cup. 

Pertandingan antara PSM melawan Madura United berhasil dimenangkan oleh PSM berkat dua gol dari Wiljan Pluim pada menit ke-4 dan menit ke-10 serta satu gol dari K. Nambu pada menit ke 48. Walaupun PSM sudah dipastikan menjadi juara melalui kemenangan atas Madura United, mereka masih harus melakoni dua pertandingan lagi yakni melawan PSIS Semarang pada Kamis, 6 April 2022 dan melawan Borneo FC dalam laga tunda. 

Baca Juga: Agustus 2023 Wajah Alun-alun Ciamis Bakal Pangling, Kini Direnovasi dengan Biaya Pemprov Jabar Rp 11 Miliar

Hasil ini sekaligus memutus puasa gelar yang sudah dialami PSM selama 23 tahun. PSM terakhir mengangkat piala yakni saat kompetisi sepakbbola Indonesia masih bernama Galatama musim 1999/2000. Dan ini menjadi gelar yang sangat berharga bagi PSM Makasar di persepakbolaan modern Indonesia.

PSM Makassar sendiri merupakan salah satu tim sepak bola di Indonesia yang memiliki sejarah panjang. Terbukti mereka pernah mengangkat piala pada tahun 1955, 1967, 1964, 1965, 1991 di kompetisi sepakbola nasional. PSM baru mengangkat piala lagi pada kompetisi BRI Liga 1 2022 2023.**

 

 

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x