Hasil Borneo FC vs Persib 1-1, Gol Bunuh Diri Pemain yang Baru Masuk Selamatkan Maung Bandung dari Kekalahan

- 21 Oktober 2023, 21:55 WIB
Pertandingan Borneo FC vs Persib Bandung dalam pekan ke-16 BRI Liga 1 2023 2024 berakhir 1-1 di Stadion Segiri, Samarinda, kalimatan Timur, Sabtu 21 Oktober 2023 malam.*
Pertandingan Borneo FC vs Persib Bandung dalam pekan ke-16 BRI Liga 1 2023 2024 berakhir 1-1 di Stadion Segiri, Samarinda, kalimatan Timur, Sabtu 21 Oktober 2023 malam.* /Instagram.com/ @persib

KABAR PRIANGAN - Persib Bandung dan bobotoh layak memberikan terima kasih yang besar kepada Agung Prasetyo. Berkat "gol indah" hasil sundulan kepalanya yang meluncur mulus ke gawang sendiri, pemain Borneo FC tersebut menyelamatkan Persib dari kekalahan saat laga pekan ke-16 BRI Liga 1 2023 2024 sehingga skor menjadi imbang 1-1 (1-0).

Dalam pertandingan di depan puluhan ribu pendukung tuan rumah yang memadati Stadion Segiri, Samarinda, Kalimatan Timur, Sabtu 21 Oktober 2023 malam, Persib sempat ketinggalan skor 1-0 oleh gol Leo Lelis menit ke-15. Namun tandangan bebas Ezra Wailan ke kotak penalti Borneo FC pada menit ke-86, menimbulkan kepanikan tuan rumah dan membuat Agung berupaya menghalau bola.

Apesnya, pemain berposisi bek tersebut malah menyundul bola secara "sempurna" ke gawang sendiri dan di luar perkiraan penjaga gawang Borneo FC Nadeo Argawinata sehingga tak dapat dijangkaunya. Uniknya, baik sang pemberi "assist" dari Persib, Ezra Walian, maupun pencetak gol Agung Prasetyo sama-sama baru dimasukkan pelatih masing-masing pada babak kedua alias dari bangku cadangan.

Hingga pertandingan berakhir tambahan waktu 4 menit tak ada gol tambahan dari kedua tim. Persib pun berhasil mencuri 1 poin dari tim pemuncak klasemen sementara BRI Liga 1 2023 2024 tersebut.

Baca Juga: Laga Penting Malam Ini Borneo FC vs Persib, Umuh Muchtar Siapkan Bonus Lebih Besar Jika Maung Bandung Menang

Klasemen Sementara BRI Liga 1 2023 2024

Hasil seri tersebut membuat Persib tetap menempati peringkat tiga klasemen sementara. Pangeran Biru memelihara posisi empat besar Championship Series menjelang berakhirnya putaran pertama. Satu pertandingan tersisa Persib pada putaran pertama yaitu bermain di kandang, Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Sabtu 28 Oktober 2023.

Selain itu hasil sama kuat ini membuat Maung Bandung tak mengalami kekalahan dalam sembilan laga terakhir BRI Liga 1 2023 2024 yang kini ditangani pelatih asal Kroasia, Bojan Hodak. Rinciannya enam kali menang dan tiga kali imbang. Tim kebanggaan Bobotoh dan warga Jawa Barat itu mengoleksi 28 poin dari 16 pertandingan dengan hasil tujuh kali menang, tujuh seri, dan dua kalah, selisih gol surplus 9 hasil gol memasukkan 30 dan gol kemasukan 21.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x