Persib vs Persija Bisa Dihadiri Penonton? Berikut Kata Andang Ruhiat, Link Live Streaming Ada di Vidio.com

- 8 Maret 2024, 09:52 WIB
Jelang laga big match BRI Liga 1 2023 2024 antara Persib Bandung vs Persija Jakarta senantiasa dinantikan oleh para pendukungnya
Jelang laga big match BRI Liga 1 2023 2024 antara Persib Bandung vs Persija Jakarta senantiasa dinantikan oleh para pendukungnya /Persib.co.id/

KABAR PRIANGAN - Jelang laga derby panas antara Persib Bandung vs Persija Jakarta esok hari 9 Maret 2024 para bobotoh masih senantiasa sabar menanti keputusan dari pihak Komite Disipllin (Komdis) PSSI.

Pada pekan ke-28 Persib Bandung vs Persija Jakarta akan dipertemukan di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Persib dilarang dihadiri penonton setelah sebelumnya Komdis PSSI menghukum tim Maung Bandung dengan pelarangan penonton dalam laga kandang.

Komdis PSSI memberikan dua sanksi kepada Persib Bandung pada pagelaran BRI Liga 1 2023 2024 ini yang diantaranya kepada pantia pelaksana atas hadirnya suporter PSIS Semarang dan sanski kedua diberikan kepada tim Persib Bandung akibat adanya kerusuhan dan penganiayaan kepada suporter PSIS Semarang.

Baca Juga: Prediksi Skor Bali United vs PSIS di Pekan ke 28 BRI Liga 1 2023 2024: Susunan Pemain, Link Live Streaming

Komdis PSSI memberikan sanksi larangan satu pertandingan kandang tanpa penton melalui surat keputusan dengan nomor 191/L1/SK/KD-PSSl/III/2024.

Maka atas keputusan ini pihak Komite Banding (Komding) Persib Bandung mencoba melakukan nota banding kepada Komdis PSSI agar meninjau kembali keputusan yang diberikan kepada tim Maung Bandung.

Nota banding yang diajukan Persib bernomor 05/DIR-PBB/III/2024.Andang Ruhiat selaku President Operational PT PERSIB Bandung Bermartabat mengatakan bahwa ia bersama tim mengambil langkah banding dan memastikan akan terus mengawal prosesnya semaksimal mungkin.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Susunan Pemain Persik Kediri vs RANS Nusantara FC di BRI Liga 1 serta Head to Head

"Kami akan berusaha semaksimal mungkin agar pertandingan Persib vs Persija ini digelar dengan kehadiran penonton. Selain untuk mendukung perjuangan tim mengarungi kompetisi, kami juga memahami kalau pertandingan ini sangat berarti buat Bobotoh dan publik sepakbola Bandung dan Jawa Barat," kata Andang dikutip oleh kabar-priangan dari laman resmi Persib Bandung.

Halaman:

Editor: Yuni Kartika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x